Kamis 21 Nov 2019 23:56 WIB

Seniman Indonesia Tampilkan Karyanya di Amsterdam Light Festival 2019

Amsterdam Light Festival 2019 menjadi salah satu daya pikat bagi para turis yang sedang berada di Belanda. Pada festival yang dimulai sejak 2013 ini, seniman perempuan Indonesia Laila Azra ikut ambil bagian.

Rep: Prasetyo Agung (cek n ricek)/ Red: Prasetyo Agung (cek n ricek)
Amsterdam Light Festival 2019
Foto: AP/Peter Dejong
Amsterdam Light Festival 2019

CEKNRICEK.COM -- Amsterdam Light Festival 2019 menjadi salah satu daya pikat bagi para turis yang sedang berada di Belanda. Pada festival yang dimulai sejak 2013 ini, seniman perempuan Indonesia Laila Azra ikut ambil bagian.

Seniman yang kini menetap di Singapura itu turut menampilkan karya instalasinya pada acara yang berlangsung 28 November 2019 hingga 19 Januari 2020, lewat instalasi berjudul Feel Like the Kardashians.

Karya ini menurutnya lahir dari perenungannya terkait lingkaran disruptive yang terjadi antara media, para pesohor dan para penonton. Lewat sudut pandangnya yang unik, Feel Like the Kardashians menghadirkan sisi yang berbeda pada tema festival tahun ini yang mengusung tema Disruption.

"Saya langsung membayangkan kilatan lampu kamera paparazzi yang mengikuti gerak-gerik para pesohor yang jadi target mereka," ujar Laila dalam keterangannya, dilansir Antara, Kamis (21/11).

Menurut Laila, apa yang terjadi antara paparazzi dan pesohor tak cuma mengganggu kehidupan figur publik, tapi berpengaruh juga pada penonton yang tak terlibat dalam hubungan itu. "Hingar bingar dunia hiburan seringkali mengalihkan perhatian kita dari apa yang nyata dalam hidup," ujar Laila.

Baca Juga: Inside Studios Kumpulan Karya Seniman Hebat Indonesia

Ide tersebut ia tuangkan dalam dua bagian karya instalasi kayu, masing-masing sepanjang 12 meter yang menggambarkan sosok manusia dan lampu kamera yang berpendar. Tiap bagian karya Laila ini sendiri kemudian di tempatkan berseberangan di sisi Amstel Stock.

Feel Like the Kardashians jadi salah satu dari 25 karya seni lampu di festival tersebut. Karya seni cahaya yang dipamerkan akan dinyalakan setiap sore hingga malam di sana.

Amsterdam Light Festival sendiri dimulai dari tradisi menghias ruang publik di kota dengan lampu-lampu agar musim liburan terasa meriah.

Tahun 2013, festival ini resmi dimulai, menandai pergeseran fokus pagelaran dari hiburan menjadi seni. Tiap tahun, Amsterdam Light Festival memiliki tema berbeda dan menampilkan karya instalasi dari sejumlah seniman global. 

BACA JUGA: Cek SEJARAH, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini.

Editor: ThomasRizal

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ceknricek.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ceknricek.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement