REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Merk pakaian premium, Queen Beer, merilis lini baru pada tahun ke-10 berdiri. Dinamai QNBR Footwear, lini baru ini fokus mengembangkan sepatu berkualitas sesuai fungsi. Adapun fungsi yang dimaksud adalah untuk olahraga dan lifestyle.
“QNBR Footwear melengkapi lini produk Queen Beer lainnya, serta bagian dari perayaan 10 tahun merek ini berdiri,” ujar founder Queen Beer, Martias Samsudin, Jakarta, Selasa (18/2).
Sejak diperkenalkan pada 2 Februari 2020, QNBR Footwear sudah memiliki tiga artikel sepatu. Dua artikel sepatu bagian dari koleksi Mark, sedangkan satu lainnya adalah koleksi Parker.
Ketiga artikel sepatu yang dimiliki dibuat untuk olahraga ekstrem seperti skateboard dan BMX. Namun, bisa juga digunakan untuk olahraga bersepeda lain, fixed gear, serta sehari-hari atau lifestyle.
Salah seorang pendiri QNBR Footwear, Bobby Wijanarko, mengungkapkan, ada alasan di balik memilih membuat sepatu dengan fungsi olahraga esktrem lebih dulu.
“Pada tahun 2019, Queen Beer bekerja sama dengan beberapa atlet skateboard, seperti Jebraks, Aldo Abdas hingga Satria Viji. Kerja sama itu membuat Queen Beer kian dekat dengan skateboard, sehingga membulatkan keputusan kami membuat sepatu olahraga ekstrem tersebut,” ujar Bobby.
“Sepatu ini melengkapi dukungan Queen Beer untuk olahraga ekstrim, selain produk apparel yang lebih dulu dikenal masyarakat,” lanjutnya.
Pengembangan siluet dan material sepatu dilakukan sejak Juni 2019. Ketiga sepatu terinspirasi dari beberapa sepatu skateboard yang lebih dulu ada, kemudian dikombinasikan dengan ide-ide QNBR Footwear.