Home >> >>
Timses: Persiapan JK untuk Debat Cawapres Sudah Matang
Sabtu , 28 Jun 2014, 20:46 WIB
Antara
Jusuf Kalla

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim pemenangan Jokowi-JK Zuhairi Misrawi mengatakan, Jusuf Kalla sudah melakukan persiapan secara matang untuk menghadapi debat cawapres dengan tema Pembangunan Sumber Daya Manusia dan Iptek pada Ahad (29/6). 

"Didedikasi dari visi dan misi yang sudah tersedia. Sekarang tinggal menyampaikan dan harus memastikan debat cawapres sangat detail," kata Zuhairi, Sabtu (28/6).

Di setiap penyampaian visi-misi dari pasangangan Jokowi-JK, lanjutnya, akan menyentuh langsung problem masyarakat. Sehingga masyarakat paham bahwa pasangan nomor urut dua itu lebih siap memimpin negeri ini.

Zuhairi mengatakan, JK yang punya pengalaman sebagai wakil presiden (wapres) sangat paham dengan tema debat kali ini.

"Hal yang bersifat teknis ada tantangannya. Tentang bagaimana solusi yang ingin kita lakukan melalui yang menyentuh langsung masyarakat," tutur Zuhairi.

Iptek, lanjutnya, terkait dengan pengetahuan. Juga iptek akan menunjang di bidang ekomoni. Dengan iptek, negara akan melahirkan penemuan-penemuan yang baik di bidang kesehatan, kebudayaan, sosial dan politik. Tak pelak Jokowi-JK, kata dia, akan menjadikan iptek sebagai kekuatan negeri. 

"Karena jika dibandingkan dengan negara-negara tetangga, kita sangat lemah di bidang iptek. Baik itu di bidang kampus, maupun lembaga ilmu pengetahuan," tutur Zuhairi.

Jokowi, lanjutnya, sangat memperhatikan bidang iptek. Bahkan disampaikan dalam anggaran yang akan dicanangkan, sehingga negara bisa mendapat hasil-hasil pendidikan yang berkualitas.

Untuk merealisasikannya dari segi anggaran tentu harus ditingkatkan. Sehingga bisa melahirkan peneliti-peneliti yang handal di berbagai bidang untuk kepentingan nasional. 

"Kita harus mendayagunakan kampus di daerah-daerah, didorong dan diperhatikan untuk penelitian," tambahnya.

Redaktur : Hazliansyah
Reporter : c70
  Isi Komentar Anda
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.
avatar
Login sebagai:
Komentar