REPUBLIKA.CO.ID, BRASILIA -- Kolombia unggul sementara 2-1 dari Pantai Gading pada laga kedua Grup C yang dimainkan di Estadio Nacional, Brasilia, Jumat (20/6) dinihari WIB.
Sepanjang 45 menit pertama nihil gol, Kolombia akhirnya memecah kebuntuan pada babak kedua. Lewat sundulan James Rodriguez pada menit ke-64, Kolombia unggul 1-0 dari Pantai Gading.
Gol Rodriguez berawal dari tendangan sudut Cuadrado. Rodriguez yang lepas dari kawalan pemain bertahan Pantai Gading melepaskan sundulan terarah yang tak mampu dihalau kiper Kolombia.
Keunggulan 1-0 Kolombia tidak membuat skuat asuhan Jose Packermen puas. Kolombia menggandakan kedudukan menjadi 2-0 melalui Quintero pada menit ke-69.
Pantai Gading kemudian bangkit mengejar ketertinggalan. Didier Drogba cs mampu memperkecil kedudukan menjadi 2-1 lewat gol Gervinho pada menit ke-73.