Selasa 23 Apr 2013 11:08 WIB

Trik Tampil Pas dengan Tas

Rep: Susie Evidia/ Red: Endah Hapsari
Clutch/ilustrasi
Foto: graziadaily.co.uk
Clutch/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, Tas adalah salah satu 'teman akrab' kaum wanita. Ke mana pun pergi, wanita mana pun hampir selalu membawa tas. Ke kantor, jalan-jalan di mal, menghadiri pesta, arisan, sampai mengantar anak ke sekolah.

Dalam hal ini, alangkah baiknya Anda membawa tas yang sesuai dengan aktivitas yang tengah Anda lakukan, busana yang Anda kenakan, juga postur tubuh. Seperti apa persisnya, simak tips dari Elzsa Palar, pengamat mode sekaligus pemilik butik di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, berikut ini.

* Bagi Anda yang bekerja di kantor, sebaiknya bawa dua tas, yakni tas tangan shoulder berisi dompet, ponsel, make up, ballpoint, dan buku saku. Sedangkan tas ekstra biasanya tas jinjing berisi pakaian ganti, dokumen atau keperluan kantor ukuran besar.

Tas ekstra ini sangat diperlukan ketika Anda membawa berkas-berkas dokumen. Dengan begitu, dokumen tetap rapi, tidak kucel. Jika ada acara keluar kantor seperti makan siang atau meeting, cukup membawa tas tangan. Tas jinjing bisa ditaruh di kantor atau mobil.

* Untuk ke pesta, hindari membawa tas terlalu besar, cukup tas kecil. Bukankah Anda tak perlu membawa banyak barang saat menghadiri pesta? Salah satu tas pesta yang sedang in adalah tas pesta model klep. Namun, model ini kurang praktis, karena tangan kita menjadi tak bebas bergerak -- harus memegang tas. Padahal, sebagai tamu, Anda perlu bersalaman dan mencicipi aneka makanan. Karena itu, saat menghadiri pesta, tak ada salahnya membawa tas yang memiliki pegangan agar tangan kita lebih leluasa menjangkau sesuatu.

* Saat mengenakan busana kebaya, Anda tak harus membawa tas yang mengkilat. Tas-tas klasik yang kini banyak dijual di pasaran, oke juga dibawa ke pesta. Namun perhatikan ukurannya, jangan terlalu besar. Pilih yang berukuran sedang atau kecil saja. Sesuaikan warnanya dengan warna busana yang Anda kenakan.

* Bagi yang senang shopping, pilihlah tas jenis sling bag atau selempang yang rata. Ukurannya pun jangan terlalu besar. Dengan tas tipe ini, Anda akan lebih leluasa bergerak untuk memilih-milih barang.

* Untuk pekerja lapangan, termasuk wartawan, selama ini cenderung memakai ransel. Padahal, Anda bisa lho menggunakan tas sling bag dengan saku yang banyak. Setiap saku diisi sesuai keperluan, mulai ballpoint, block note, ponsel, dan tape.

* Nah, untuk Anda yang bertubuh subur, hindari tas berukuran besar. Anda juga disarankan untuk tidak memasang beragam pernik di tas, seperti rentetan gantungan kunci, atau aneka pin. Benda-benda itu membuat tas Anda makin meriah. Anda pun terlihat kian subur. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement