REPUBLIKA.CO.ID, Riasan mata merupakan salah satu kunci penampilan seorang perempuan. Salah satunya riasan di bagian kelopak mata yang biasanya dibubuhi pemulas mata.
Untuk tren warna di tahun 2014, menurut Vice Chairwomen Martha Tilaar Group, Wulan Tilaar, adalah warna cerah dan juga natural. Kesan segar kelopak mata hadir dari pemulas mata warna kuning elektrik yang dipadukan dengan oranye dan ungu kecokelatan. Warna lainnya bisa dengan memadukan warna kuning elektrik dengan biru serta merah muda.
Wulan berujar, tidak ada pantangan untuk memasangkan warna cerah yang satu dengan warna lainnya. Selama warna yang dibubuhkan di mata sebaiknya disesuaikan dengan warna busana. Supaya terkesan serasi dan tidak berlebihan. Misalnya, ketika baju yang dikenakan berwarna kuning, bisa bubuhkan pemulas mata berwarna kuning elektrik yang digradasi dengan pemulas berwarna biru.
Dan jika si pemakai masih ragu menggunakan perpaduan dua warna cerah ini, bisa menyiasatinya dengan teknik atau pengaplikasiannya. Jika tak ingin terkesan warnya terlalu mentereng, coba baurkan kedua warnanya sehingga memberi efek gradasi.
Menggunakan riasan mata cerah ini, lanjutnya, lebih cocok digunakan pada malam hari. Dan, jika riasan mata sudah terang-benderang sebaiknya riasan lainnya tidak monoton warnanya. Sehingga tidak memberi kesan menor. “Pilih bagian wajah mana yang ingin ditonjolkan,” ujar direktur Puspita Martha ini.