Selasa 05 Feb 2013 11:12 WIB

Gaya Sporty Si Kecil Ala Sandra Bullock

Sandra Bullock dan anak
Foto: dailymail
Sandra Bullock dan anak

REPUBLIKA.CO.ID, Mengajak anaknya menonton pertandingan football Amerika Super Bowl, Sandra Bullock punya gaya tersendiri.

Bintang film ini memilih mendandani anak angkatnya, Louis, sesuai dengan kaus Michael Oher, salah satu bintang football AS. Si kecil sendiri tampak nyaman saja dengan kaus tim Baltimore Ravens itu.

Kedekatan Bullock dengan Oher sendiri bermula ketika sang bintang menjadi pemeran utama dalam film yang mengangkat kisah Oher.

Dari cerita dalam film berjudul The Blind Side, Sandra berperan sebagai Leigh Anne Tuohy, seorang ibu rumah tangga yang terkenal karena mengadopsi seorang remaja gelandangan.

Belakangan, si remaja ini pun menjadi pemain football terkenal. Film ini juga yang mengantarkan Bullock memenangi Oscar. Tak heran, setelah itu, keduanya pun dekat.

sumber : dailymail
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement