Jumat 26 Jul 2013 09:07 WIB

Bergaya dengan Aneka Koleksi Rompi

Tampil gaya dengan rompi
Foto: blogspot
Tampil gaya dengan rompi

REPUBLIKA.CO.ID, Rompi atau vest ini memang selalu hadir sepanjang masa. Seperti tak mengenal musim. Tapi biasanya lebih sering dikenakan oleh kalangan tertentu untuk kesempatan khusus. Rompi juga bukan sekadar pemanis untuk penampilan, tapi banyak fungsinya -- di samping praktis pemakaiannya. Misalnya rompi untuk berburu, main golf, dan untuk mereka yang berprofesi sebagai wartawan foto atau fotografer.

Tentu saja untuk masing-masing pemakaian, ada model atau ciri khas tertentu. Rompi untuk berburu contohnya, untuk model ini biasanya terbuat dari bahan katun atau drill dengan warna khas khaki, cokelat muda, atau hijau tentara. Pokoknya yang sesuai dengan lingkungan hutan. Dari segi variasi model, dikenal misalnya, model rompi safari. Rompi ini berkantung banyak -- minimal dua buah -- di bagian depan. Sering juga diberi tambahan tempat ikat pinggang untuk menyimpan tempat peluru dan kantong air. 

Untuk rompi bermain golf modelnya sangat klasik, bukan saja bahan dasarnya yang hampir selalu berupa rajutan dari wool. Tapi juga dari pilihan warnanya yang selalu putih. Adapun rompi untuk wartawan foto modelnya juga khas -- seperti model safari -- memiliki banyak kantong atau saku. Tentu Anda mahfum untuk apa fungsi kantong itu. Ya, tentu saja untuk menyimpan perlengkapan foto mereka -- terutama pernik-perniknya. 

Karena umumnya peralatan foto itu cukup berat, bahan yang dipergunakan untuk rompi ini pun harus dari jenis yang tebal dan kuat, untuk menahan beban. Biasanya bahan yang dipakai -- seperti untuk model safari -- yaitu kain drill, tapi dari jenis yang lebih tebal. Selain itu bahan parasit sekarang ini banyak juga digunakan sebagai bahan dasar rompi foto. Dan itu tampaknya sangat cocok karena lebih kuat dalam menahan beban. 

Sejak akhir tahun lalu pemakaian rompi ini kembali marak. Tidak lagi terbatas untuk kalangan tertentu saja, tapi sudah meluas pada seluruh lapisan masyarakat. Dari anak-anak, remaja sampai orang tua. Baik pria maupun wanita. Pendeknya rompi kembali jadi mode -- jadi pilihan utama. Bagi kalangan wanita dewasa, biasanya rompi ini dikenakan sebagai busana 3 pieces. Demikian pula untuk model busana muslim. Untuk mereka yang sehari-hari mengenakan busana ini, rompi ternyata bermanfaat sekali.

Terutama yang potongannya longgar -- dan biasanya dikenakan lepas (kancingnya tidak dikaitkan). ''Bisa menutupi lekuk tubuh,'' ungkap Ojie Sutanto (24), seorang karyawati swasta di Jakarta yang suka mengenakan rompi. Sedangkan untuk remaja lebih banyak menjadi pelengkap, baik sebagai paduan untuk rok atau pun celana. Pokoknya sebagai paduan pakaian kasual.

 

 

Ingin gaya seru Anda tampil di Republika Online?

Jangan ragu. Ayo,ungkapkan perasaan Anda mengapa memilih busana seru dan modis itu. Kirimkan cerita seru dan foto terbaik Anda ke email : humaira@rol.republika.co.id

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement