Jumat 07 Feb 2014 09:31 WIB

Tips Mata Indah dengan Efek Luar Biasa

Rep: Desy Susilawati/ Red: Endah Hapsari
Pakai eyeliner dengan tepat akan menghadirkan tata rias mata yang sempurna/ilustrasi
Foto: skinrejuvenex.com
Pakai eyeliner dengan tepat akan menghadirkan tata rias mata yang sempurna/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, Penata rias Adi Adrian mengatakan, riasan bulu mata yang memanjang terbuka serta garis mata yang tegas adalah salah satu riasan yang tak lekang waktu. Karena itu, riasan mata yang bak kupu-kupu itu bisa membuat mata tampil lebih ekspresif. Pengaplikasiannya cukup mudah. Langkahnya, torehkan maskara pada ujung bulu mata yang dibuat lebih panjang ke bagian samping, seperti sayap kupu-kupu. Tak lupa, tambahkan eyeliner untuk mempertegas tampilan.

Mata yang kelihatannya biasa kalau ujungnya dikasih garis akan bagus hasilnya, ujar Adi. Bagi yang sudah berpengalaman menggunakan maskara, pengaplikasiannya cukup satu sampai dua menit. Sedangkan untuk eyeliner hanya membutuhkan waktu setengah menit.

Menurutnya, pilih produk maskara yang bisa memberikan volume dan kelentikan yang sempurna. Karena, tidak semua perempuan terlahir dengan bulu mata lentik dan tebal. Dengan maskara yang baik, bulu mata akan terlihat lentik dan tebal.

Untuk pemula, ia menyarankan, menggunakan bulu mata tipis saja terlebih dahulu supaya tidak kaget melihat hasilnya. Ketika sudah berhasil menggunakan yang tipis, baru boleh kenakan yang lebih tebal. Selain itu, untuk eyeliner, pilih yang ujungnya seperti spidol. Biasanya, eyeliner cukup susah digunakan karena ujungnya tipis. Sementara, untuk warna gunakan yang berwarna hitam, cokelat, atau turquoise.

Riasan mata merupakan bagian terpenting dalam berdandan. Meskipun polesan bedak, perona pipi, maupun lipstik dibuat natural, mata yang terpoles tegas akan membuat penampilan menjadi sempurna.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement