REPUBLIKA.CO.ID, Di dalam lemari, pasti ada pakaian yang sudah dibeli namun tidak pernah dipakai. Sampai di rumah terkadang pakaian yang sudah dibeli entah kenapa baru tampak kurang cocok saat dicoba lagi di rumah.
Colin Megaro, penata gaya dari Los Angeles, mengatakan ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat mencoba pakaian di ruang ganti baju. Ini agar Anda pulang dengan busana yag benar-benar disukai dan cocok saat dicoba di toko dan di rumah.
1. Baca intruksi perawatan
Tanya pada diri sendiri, apakah bahan yang dibeli membutuhkan cara mencuci khusus. Dan, apakah Anda bersedia mengikuti cara yang dianjurkan di label pakaian?
Jangan lupakan faktor ongkos untuk merawat dan mencuci baju sebelum memutuskan membelinya. Jika Anda bersedia menanggung tambahan biaya untuk ongkos laundry, maka Anda bisa memastikan baju itu bisa dibawa pulang.
2. Lakukan tes cek terhadap kekusutan
Agar bahan pakaian yang dibeli bertahan sepanjang hari, disarankan ketika membeli meremas baju itu dengan tangan selama beberapa detik. Bila ternyata tidak kusut, artinya bahan itu tidak akan kusut ketika dipakai. Bila memang bahannya mudah kusut, pastikan Anda benar-benar mau membeli busana tersebut.
3. Coba dulu
Beberapa perempuan akan menjajal baju yang disukai di toko dengan bawahan seadanya yang mereka kenakan dari rumah. Ini sebenarnya membuat baju itu sulit dinilai berdasarkan tampilannya.
Sebaiknya coba atasan yang diinginkan dengan sepatu yang sesuai atau bawahan yang sesuai pula. Coba saja atasan yang diinginkan dengan bawahan yang ditemukan di toko dan kira-kira sesuai. Anda akan mendapatlkan gambaran utuh tentang penampilan keseluruhan menggunakan atasan atau bawahan yang memang diincar.
4. Pikirkan ulang
Banyak dari kita yang bertahan dengan gaya dan warna yang sudah dimiliki. Pikir ulang apakah baju yang akan dibeli membuat gaya di lemari hanya berulang-ulang. Pastikan juga busana yang dibeli bisa diintegrasikan dengan apa yang sudah ada di lemari baju.
Baju baru perlu bisa berkoordinasi dan dipadupadan dengan apa yang telah dimiliki. Ingat-ingat apa yang ada di lemari sebelum berbelanja.