Kamis 31 Oct 2013 13:09 WIB

Ini Alasan Perempuan Lebih Suka Pria Bersuara Rendah

Perempuan lebih suka pria bersuara rendah/ilustrasi
Foto: evenesis.com
Perempuan lebih suka pria bersuara rendah/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, Dalam penelitian sebelumnya yang dipublikasikan dalam PLOS One beberapa waktu lalu, menyebutkan bahwa pria dengan nada suara rendah dianggap lebih menarik dan maskulin, walaupun diketahui lebih mudah untuk selingkuh.

Namun kali ini, para peneliti dari McMaster University, Canada, ingin menentukan preferensi wanita mengenai nada suara pria dalam hubungan jangka pendek dan jangka panjang, disamping persepsi terhadap risiko perselingkuhan.

Tim peneliti meminta 87 wanita untuk mendengarkan berbagai jenis suara pria, mulai dari yang memiliki suara tinggi hingga yang bersuara rendah. Kemudian para wanita diminta untuk memilih suara pria yang dianggap lebih mungkin untuk selingkuh dan yang lebih menarik bagi mereka untuk hubungan jangka panjang atau hubungan jangka pendek.

Hasilnya, yang juga telah dipublikasikan dalam jurnal Personality and Individual Differences menunjukan bahwa wanita cenderung lebih memilih pria dengan nada suara rendah untuk hubungan jangka pendek daripada hubungan jangka panjang, karena menurut peserta pria bersuara rendah dianggap lebih mungkin untuk melakukan perselingkuhan.

“Nada suara seseorang dapat memengaruhi bagaimana kita berpikir tentang orang tersebut dan sampai saat ini sudah jelas mengapa wanita lebih tertarik pada pria bersuara rendah yang mungkin akan menipu dirinya,” kata Jillian O’Connor, PhD., dari Department of Psychology, Neuroscience and Behavior di McMaster University, Canada, seperti dilansir duniafitnes.com.

“Namun kami juga menemukan bukti bahwa lebih banyak wanita mengganggap pria akan menipu, dan hanya tertarik untuk hubungan jangka pendek, sehingga para wanita tidak mengkhawatirkan tentang kesetian,” tutup O’Connor seperti yang dikutip dari Medical News Today.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement