REPUBLIKA.CO.ID, Tiap orang memiliki cara khas untuk memupuk cinta kasih terhadap pasangannya. Tidak ada kata salah dalam masing-masing pendekatan. Bagaimana teknik Anda menjaga rasa sayang itu? Pria muda bernama Bembenk punya jurus andalan. Ia membiasakan diri menyatakan perasaannya secara lisan. Kerap-keraplah mengatakan sayang kepada pasangan masing-masing, Bembenk berbagi tips.
Kurniawan tak sepakat dengan Bembenk. Walaupun jauh dari istri yang saat ini mengajar di salah satu universitas swasta di Pontianak, Kalimantan Barat, ia meng aku jarang sekali mengobral I love you!. Bagi dia, tindakan lebih bermakna. Salah satunya, dengan menjaga diri untuk tak selingkuh. Kurniawan punya taktik untuk menjaga diri dari godaan selingkuh. Setiap hari, ia mengingat bentakan istrinya di saat melahirkan buah hatinya. Sebelum itu, Windy tak pernah sekalipun membentak saya, kenang Kurniawan.
Bentakan tersebut menyentak Kurniawan. Rasa sakit yang ditanggung Windy pasti demikian luar biasa sampai ia melakukan tindakan tak lazim sedemikian. Hanya orang gila yang berani selingkuh kalau ingat istri sebegitu sakit waktu melahirkan, ujar dia.
Kurniawan juga memiliki resep sederhana lain untuk menjaga pernikahan. Ia berupaya tidak keluar dari peraturan agama dan tidak menyalahi hubungan antarmanusia. Pangkal masalah keluarga sebenarnya karena dua hal ini dilanggar. Selingkuh melanggar keduanya sekaligus.
Faisal sepakat. Ia menganggap agama adalah kunci sukses kehidupan di dunia, termasuk untuk menjaga keluarganya kelak. Tapi, ada juga pemuka agama yang bercerai. Jadi, komunikasi mungkin juga perlu, komentarnya.