REPUBLIKA.CO.ID, Jangan selalu terpaku pada kelakuan si kecil yang mengesalkan. Nikmati kebersamaan dengannya. Tahun-tahun ini akan berlalu dengan cepat dan banyak orang tua merasa sangat menyesal saat menemukan hari-hari masuk sekolah dimulai. Berikut cara menikmati kebersamaan dengannya.
* Balita menganggap ayah bundanya adalah orang terhebat di dunia. Anda adalah pusat dunia. Jadi, manfaatkan ini karena tak akan berlangsung selamanya.
* Sebagian besar balita menangis dalam frekuensi tak sebanyak saat mereka masih bayi.
* Anda bisa istirahat malam lebih baik karena pola tidur anak sudah terbentuk.
* Anda lebih punya waktu untuk diri sendiri ketimbang saat ia masih bayi.
* Dengan adanya si kecil, Anda punya cadangan pelukan dan afeksi yang tak habis-habisnya.
* Antusiasmenya untuk menemukan hal-hal baru bisa menular pada Anda. Pehatikan saat ia bermain dengan puzzle-nya dan nikmati kegembiraannya saat ia berhasil memasang keping demi keping.
* Kegigihannya, mencoba lagi dan lagi, dan tekadnya untuk menguasai keterampilan baru bisa mengharukan.
* Kegemaran anak pada hal-hal yang lucu sering memungkinkan Anda menjadi kanak-kanak lagi.
* Ucapannya yang lucu bisa menjadi sumber kegembiraan yang tak terkira banyaknya.