Sabtu 16 Aug 2014 12:00 WIB

8 Kebiasaan Rutin Ini Bisa Membuat Pasangan Menikah Bahagia (1)

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Nidia Zuraya
Menikah.   (ilustrasi)
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Menikah. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Kehidupan pasangan menikah yang bahagia aslinya sangat sederhana sebab bahagia itu memang sederhana. Kata bahagia dalam pernikahan bukan berarti mencukupi seluruh kebutuhan istri dengan materi, memberikan hadiah-hadiah mewah, atau berlibur ke luar negeri.

Ada hal-hal rutin sederhana yang dilakukan pasangan menikah nan bahagia dalam kehidupan sehari-hari. Berikut pemaparannya, dilansir dari Good House Keeping, Jumat (15/8).

1. Beri pelukan

Penelitian menunjukkan bahwa pasangan bahagia menghabiskan empat menit pertama menjelang tidur dengan memeluk pasangannya di kamar. Terapis pasangan, Bob Taibbi menyarankan suami atau istri untuk menghentikan apapun yang sedang mereka lakukan dan memeluk segera pasangannya sebelum tidur.

Sebuah pelukan, bahkan selama 10 detik saja, bisa meningkatkan oksitoksin, yaitu senyawa kimia yang membuat pasangan merasa terhubung satu sama lain. Ini adalah ritual malam untuk membuat Anda dan pasangan tetap terikat.

2. Cekcok kecil

Berdebat atau cekcok kecil dengan pasangan itu ternyata normal dan justru menguntungkan. Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam American Psychologist, cekcok dengan pasangan mampu membuat Anda mengenali perilaku satu sama lain dan kemudian belajar untuk menghargai pernikahan Anda jangka panjang.

Akan tetapi, jika Anda terlalu marah dan kesulitan untuk mengartikulasikan marah Anda secara langsung pada pasangan, maka ungkapkan itu dengan tulisan, melalui email misalnya. Terapis pasangan, Karen Elizaga mengatakan tuliskan alasan Anda marah, tawarkan beberapa solusi, dan ingatkan pasangan Anda bahwa Anda selalu mencintainya.

"Saat yang diperlukan untuk mengumpulkan dan mengetikkan apa yang Anda pikirkan akan membantu Anda membuat percakapan yang lebih produktif. Plus, ada kesempatan yang lebih baik bagi pasangan Anda untuk menyerap makna dari kata-kata Anda ketika dia membacanya, dibandingkan mendengar Anda berteriak di depan mereka," kata Elizaga.

3. Beri dukungan

Tentu saja, pasangan memerlukan dukungan disaat baik atau buruk. Menurut penelitian yang diterbitkan Journal of Personality and Social Psychology, pasangan akan bereaksi terhadap kabar baik satu sama lain. Nah, ini bisa dirayakan, seperti keluar makan bersama dihari kenaikan pangkat suami, mengambil foto bersama di tempat nongkrong favorit dan mengunggahnya ke akun Instagram atau Facebook. Tunjukkan betapa bangganya Anda memiliki si dia.

4. Bersenang-senang

Penelitian yang dilakukan University of Denver menunjukkan bahwa pasangan yang menyediakan waktu untuk bersenang-senang bersama akan meningkatkan kebahagiaan pernikahan mereka.

Peneliti dari Center for Marital and Family Studies, Howard Markman mengatakan korelasi antara kesenangan dan kebahagiaan perkawinan sangat tinggi dan signifikan. Semakin sering Anda meluangkan waktu untuk bersenang-senang berdua, maka semakin erat hubungan Anda sebagai pasangan sekaligus sahabat. Sesekali pergilah ke taman hiburan tanpa membawa anak, atau jika Anda kekurangan waktu, cobalah untuk membuat kencan sederhana berdua saja di rumah.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement