REPUBLIKA.CO.ID, Sebelum memutuskan berinvestasi, seseorang harus mengetahui mengapa ia ingin berinvestasi. Prita Hapsari Ghozie, CEO dan chief financial planner ZAP Finance, mengatakan, investasi juga harus bergandengan tangan dengan tujuan investasi.
Setelah mengetahui alasan dan tujuan, langkah selanjutnya, yakni mencari tahu berapa kebutuhan dana yang ingin dicapai. Dan, terakhir adalah urusan memilih produk investasi. Prita tidak menyarankan pembelian produk investasi yang tidak dibarengi pemahaman kegunaan berinvestasi. Tetapi, mengapa produk investasi dibeli harus menjadi pertanyaan yang bisa dijawab investor.
Berinvestasi juga tidak semudah membalikkan telapak tangan. Rumusan tepat berinvestas,i dikatakan Prita, baru setelah seseorang tidak memiliki utang kartu kredit dan sudah memiliki dana darurat. Besarnya minimal satu kali dari pengeluaran rutin per bulan.
Lalu, bila rumusan sudah terpenuhi, berapa persen anggaran untuk berinvestasi? Jumlahnya sangat tergantung kebutuhan setiap orang. “Tapi, sebaiknya setiap orang menyisihkan minimal 10 persen untuk berinvestasi dari penghasilan setahun,” ujar dia.