Jumat 03 May 2013 13:18 WIB

Kamar Tidur Lebih Nyaman, Begini Caranya

Rep: Susie Evidia/ Red: Endah Hapsari
Kamar tidur
Foto: stanfordflipside.com
Kamar tidur

REPUBLIKA.CO.ID, Kamar tidur, menurut konsultan interior Rani Anggraeni, juga bisa di-makeover menjadi lebih bernuansa romantis. Pilihan warna dinding kamar tidur bisa disesuaikan dengan selera penghuni. "Tapi, hindari warna mencolok, karena akan membuat mata enggan terpejam," katanya.

Jika penghuni menginginkan satu warna saja, papar Rani, sebaiknya diikuti dengan warna gradasinya. "Jangan menerapkan satu warna, tapi gunakan pula turunan warnanya," katanya.

Bila warna ungu sebagai warna pilihan, tambahnya, padukan dengan ungu muda, ungu tua, atau pink keunguan. "Bisa juga menggabungkan antara warna tua dengan muda dalam satu dinding, tempat tidur, atau tirai," katanya.

Untuk material, atau asesoris ruang tidur, kata Rani, sebaiknya pilih warna berbeda agar ruangan tidak tampak monoton. "Kamar tidur sebagai ruangan privat harus dibuat senyaman mungkin. Kehadiran bantal-bantal unik akan menambah nuansa berbeda di tempat tidur. Pilih bantal dengan nuansa warna yang selaras," sarannya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement