Senin 19 Aug 2013 12:04 WIB

Ini Tandanya Kulit Anda Menua

Tetap cantik di usia matang/ilustrasi
Foto: jamestoldme.com
Tetap cantik di usia matang/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, Semua perempuan tentu ingin memiliki kulit wajah yang sehat, halus, lembut, dan kenyal. Serta semua perempuan pasti berusaha mencegah penuaan kulit wajah. Di bawah kaca pembesar, kulit kita mungkin terlihat seperti kulit jeruk yang mengering dan berpori besar. Ada tanda-tanda bahwa kulit kita mengalami penuaan. Tanda yang mengindikasikan bahwa kulit telah mengalami penuaan itu adalah munculnya garis-garis halus dan keriput serta tumbuhnya bintik-bintik hitam di wajah.

Selain itu, yang menjadi indikasi adalah kulit kering dan kasar, kulit kelam, kulit kusam, pori-pori besar, dan terjadi penurunan elastisitas kulit. ''Ini semua merupakan tanda bahwa kulit Anda telah mengalami penuaan,'' kata dermatologis Dr Bambang Dwipayana, SpKK. Menurutnya, ada dua penyebab terjadinya penuaan pada kulit, yakni faktor intrinsik dan ekstrinsik. ''Faktor intrinsik terjadi secara alami karena masalah genetik dan usia,'' ujarnya. Cepat atau lambat, setiap orang pasti akan mengalami penuaan pada kulitnya dan tak mungkin dihindari. 

Seiring bertambahnya usia, kulit akan kehilangan kelembapan dan kekenyalan. Itu disebabkan kemampuan kulit untuk menahan air terus menurun. Namun, juga ada faktor lain yang akan membuat kulit Anda cepat mengalami penuaan. ''Pengaruh lingkungan, penyakit, dan diet tak seimbang juga bisa menyebabkan penuaan lebih dini,'' papar Bambang. Karena faktor-faktor eksternal ini tak sedikit perempuan yang usia 25 tahun, tampak seperti 40 tahun.

Untungnya, ketiga faktor eksternal itu masih bisa dikendalikan. Faktor lingkungan yang menyebabkan penuaan pada kulit itu adalah ultraviolet, polusi, rokok dan kosmetik. ''Penyakit yang bisa menyebabkan kulit lebih cepat tua adalah infeksi, metabolik, tumor dan stress,'' kata Bambang. Memelihara dan melindungi kulit agar terhindar dari penuaan dini bisa dilakukan sendiri. ''Lebih murah memelihara daripada memperbaiki,'' sambungnya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement