Selasa 13 May 2014 11:44 WIB

Studi: Rajin Olahraga Buat Kulit Awet Muda

Berolahraga menjaga kulit awet muda
Foto: Prayogi/Republika
Berolahraga menjaga kulit awet muda

REPUBLIKA.CO.ID, Siapa yang tidak pernah melihat dirinya sendiri di depan kaca dan panik karena meratapi kondisi kulitnya? Mungkin itu keriput, noda hitam, atau kilau kulit yang tak lagi bersinar seperti dulu.

Memang ada banyak pilihan untuk kembali mendapatkan kulit yang awet muda. Misalnya, menggunakan krim atau bahkan pergi ke dokter bedah plastik dan melakukan prosedur kecantikan tertentu.

Tapi, seperti dikutip dari laman Self, ada pilihan lain bagi mereka yang hobi berolahraga secara rutin.

Studi dari McMaster University di Ontario menemukan bahwa mereka yang sudah berusia di atas 40 tahun namun secara rutin berolahraga memiliki kulit yang lebih sehat. Bahkan, kulit mereka yang di atas 65 tahun dan rajin olahraga bisa dibandingkan dengan kulit mereka yang masih berusia 20-an tahun.

Artinya, rutin berolahraga akan memberikan tampilan kulit yang sehat dan muda.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement