REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Deputy Director Marketing Marcedes-Benz, Sari Scheunemann, menyebutkan, penjualan unit-unit mobil dalam acara Indonesia International Motor Show 2013 (IIMS 2013) memberikan kontribusi yang signifikan terhadap penjualan tahunan merek mobil asal Eropa ini.
"Saya tidak bisa berikan angka, tapi yang jelas penjualannya memberikan kontribusi besar pada penjualan tahun ini," kata Sari saat ditemui di gerai Mercedes-Benz di IIMS 2013, Ahad (29/9).
Dia melanjutkan, penjualan pada IIMS tahun ini juga meningkat dibandingkan penjualan di IIMS tahun lalu. "Jauh membaik malah," katanya.
Varian yang paling banyak memberikan kontribusi penjualan tahun ini yakni dari seri S class, C class dan E class. "Tapi paling dominan itu dari C class dan E class," katanya.
Pada festival otomotif terbesar di Indonesia ini, Marcedes-Benz membawa lima varian baru ke pasar premium Indonesia. Mereka yakni dari E class yaitu E 250 AVA, E 250 CDI dan E 250 Coupe. Serta dari varian sport yakni A 45 AMG Edition 1 dan GL 63 AMG.
Isi Komentar Anda
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id.
Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar,
berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras,
dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.
Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.