Kamis 29 Nov 2012 14:04 WIB

Jambore Mahasiswa Muslim, Ajang Pererat Ukhuwah

Red: Miftahul Falah
Outbound peserta JMM di hutan Wanagama.
Foto: Dwi/ Adit
Outbound peserta JMM di hutan Wanagama.

 

UKKI mempelopori sebuah agenda besar bertajuk Jambore Mahasiswa Muslim (JMM) UNY pada 23-25 November 2012. Kegiatan yang dilaksanakan di hutan pendidikan Wanagama, Wonosari ini, diikuti oleh 208 orang peserta dari enam fakultas di UNY.

Menurut  Ketua Panitia JMM Wildanul Firdaus, acara ini bertujuan untuk membangun atau mempererat ukhuwah antar sesama mahasiswa muslim. Tema yang diangkat untuk JMM kali ini yaitu, “Dengan Cinta Kita Bahagia, dengan Berkemah Kita Berukhuwah.” Alasan mengapa tema itu diangkat, menurut Wildan karena ingin membangun cinta dan ukhuwah sesama muslim, sehingga tema itu dianggap tepat.

Derasnya hujan pun memayungi para peserta yang berangkat pada Jumat (23/11) Pkl. 16.30 WIB dari Hall Rektorat. Ada beberapa agenda yang dilaksanakan selama tiga hari di hutan Wanagama.