Oleh: Muhammad Iqbal
Redaktur Republika
Korelasi antara pesepak bola Cile dan kompetisi Bundesliga Jerman beberapa tahun ke belakang tak dapat dilepaskan dari sosok Arturo Vidal. Maklum, selepas merintis karier di Negeri Panser bersama Bayer Leverkusen (2007-2011), Vidal mereguk sukses besar bersama raksasa Juventus. Sejak kedatangannya jelang musim 2011/2012 hingga kepergiaannya jelang kompetisi 2015/2016 dimulai, gelimang prestasi dipersembahkannya.
Dimulai dari jawara Serie A hingga Coppa Italia. Namun, satu trofi yang terlewat dan membuat Vidal penasaran yaitu Liga Champions Eropa. Musim lalu, pria yang sukses mengantar Cile menjadi juara Copa America 2015 ini hanya mampu mengantar Juventus menjadi runner up pascatakluk atas Barcelona di partai puncak.
Dengan dalih Liga Champions Eropa pula, Vidal memutuskan untuk hengkang ke Bayern Muenchen jelang kick off musim 2015/2016. Ini berarti untuk kedua kalinya, Vidal akan kembali berkompetisi di ajang Bundesliga. Salah satu kompetisi sepak bola populer di kolong jagat.
Namun, publik tak banyak yang tahu fakta berikut. Vidal bukanlah persona pertama yang mencicipi Bundesliga. Lalu, siapa kah pemain yang merintis jalan pemain-pemain Cile di Bundesliga?
Sosok itu bernama lengkap Waldo Alonso Ponce Carrizo. Berposisi sebagai bek tengah dan kini telah menginjak usia 32 tahun. Ponce mencoba peruntungan di kompetisi tertinggi antarklub Jerman itu medio 2003-2004.
Singkat cerita, Ponce memulai debut bersama Universidad de Cile pada 2001. Setelah tiga tahun bermain secara reguler, pemain kelahiran Los Andes itu semakin memperlihatkan kematangan bermain. Berpostur 182 cm, ditambah kemampuan yang apik dalam duel udara, membuat Ponce dikenal sebagai defender tangguh.
Itu semua membuat Ponce dipinjamkan ke salah satu peserta Bundesliga, yaitu VfL Wolfsburg. Tak pelak, Die Wolfe merupakan klub internasional pertamanya. Namun, sayang sungguh sayang. Ponce gagal jadi pilihan utama.
Tercatat hanya dua kali dirinya tampil di Bundesliga. Kalah bersaing dari duo Hans Sarpei dan Pablo Thiam yang menjadi pilihan pertama pelatih Juergen Roeber kala itu. Terlepas dari karier yang jauh dari berkesan, Ponce menjadi awal dari kedatangan pemain-pemain Cile ke Bundesliga.
Selain Vidal, nama-nama lain yang berkecimpung di Bundesliga antara lain Gonzalo Jara (Mainz 05), Miiko Albornoz (Hannover 96) dan Marcelo Diaz (Hamburg). Daftar itu kini bertambah selepas Charles Aranguiz bergabung dengan Bayer Leverkusen. Leverkusen mengumumkan pada Kamis (13/8), Aranguiz menandatangani kontrak selama lima tahun.
Pemain 26 tahun itu diboyong dari Internacional, klub asal Brasil, dengan mahar 12 juta Euro. Dilansir laman resmi FIFA, tengah pekan ini, Aranguiz membenarkan bahwa kepindahannya ke Leverkusen tak lepas dari peranan Vidal. "Rekan saya di tim nasional Arturo Vidal menjelaskan tentang Bayer. Jadi, saya ingin bergabung dengan klub ini," ujar Aranguiz.
Aranguiz berharap dapat memberikan kontribusi positif bagi Leverkusen. Sebagai awalan, pemain yang telah mengantongi 40 caps bersama timnas Cile itu ingin mengantarkan Leverkusen menembus babak utama Liga Champions 2015/2016.
"Sebuah kesempatan yang hebat jika bisa bermain di Liga Champions bersama Leverkusen. Saya sudah tidak sabar meladeni tantangan yang masif ini," kata Aranguiz.