Sabtu 28 Nov 2015 14:25 WIB

Komunitas Pebisnis Online Penuhi Ajang 'Online Shop Fair 2015'

Online Shop Fair
Foto: dok: online shop fair
Online Shop Fair

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ajang Express Online Shop Fair resmi digelar, Sabtu (28/11). Bertempat di Aruba Room @The Kasablanka-Mall Kota Kasablanka, ajang ini menghadirkan puluhan komunitas online shop.  

Mereka menampilkan ragam produk masing-masing, mulai dari Shout Cap, Gerai Hawa, Dapur Gladies, HF Store, Batik Trusmi serta QL.

Selain menjadi ajang pameran dan wadah berkumpul sesama pelaku bisnis online, ajang ini juga menjadi sarana tepat bagi mereka yang ingin mengetahui dan belajar tentang bisnis online. Di ajang ini pengunjung bisa bertemu dan bertukar pikiran mengenai bisnis online.

Salah satunya komunitas yukbisnis.com. Komunitas ini terbuka bagi siapapun yang ingin terjun ke dunia bisnis online dengan menyediakan marketplace secara gratis.

Tidak hanya itu, yukbisnis.com juga akan memberi pendampingan tentang bagaimana cara yang baik untuk memulai bisnis online.

"Jam tiga sore ini founder yukbisnis.com, Jaya Setiabudi juga akan bicara dalam talk show tentang 'Buka Toko Online Semudah Membuka Ttutup Botol'," ujar Ayu Naya Nobella, koordinator komunitas yukbisnis.com kepada Republika.co.id, Sabtu (28/11).

Jimmi Krismiardhi, VP Service and Area Pandu Siwi Sentosa selaku penyelenggara acara mengatakan, sebagai perusahaan jasa pengiriman barang pihaknya sangat mendukung hadirnya para komunitas online shop. Terlebih ia melihat potensi perkembangan online shop di Indonesia sangat tinggi.

"Jadi potensi bisnis online sangat terbuka lebar di Indonesia," kata dia.

Rencananya ajang ini akan digelar secara berkala.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement