REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ajang Pesta Lelang IBID 2016 telah berlangsung pada akhir pekan kemarin. Di salah satu acara otomotif terbesar itu, komunitas Club Ayla Indonesia (CAI) menjadi bagian penting. Yakni CAI berperan dalam memeriahkan acara dengan menyelenggarakan car contest dan car drift.
"Ini adalah kesempatan luar biasa bagi CAI, pasalnya kali pertama CAI mengadakan acara car contest dan car drift yang didukung penuh oleh IBID Balai Lelang Serasi," ujar Momski, humas Club Ayla Indonesia kepada Republika.co.id, Kamis (13/10).
Sebelum memasuki event car contest, seluruh para anggota CAI melakukan car load yang mana pihak IBID sendiri menginginkan secara spontan dilakukannya car show off dan diwakili oleh Agus Supriyadi.
Setelahnya, sesi car drift pun dilakukan dan dikemudikan oleh Nanda Mionerst Jupiterist dan Petir yang notabene merupakan anggota resmi dari CAI chapter Tangerang dan chapter Becik (Bekasi Cikarang).
Pak Yudi dan Pak Doxa turut membantu dalam acara car contest yang diselanggarakan oleh Club Ayla Indonesia sebagai juri, yang menilai dari segi Audio, Modifikasi dan Cleaning kendaraan.
Dalam car contest, terpilih tiga pemenang. Yakni Andy Kurniawan, Nanda Mionerst Jupeterist dan Agus Supriyadi sebagai juara 1, 2 dan 3.
Selain mengisi acara di atas, Club Ayla Indonesia juga diberi kehormatan khusus untuk membantu dalam sesi opening ceremonial dan mendapatkan posisi khusus di depan stage untuk 2 Kr melakukan pembunyiaan klakson pada saat pengetukan palu yang dilaksanakan oleh Presiden Direktur dari IBID Balai Lelang Serasi tersebut.