REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Serangkaian festival olah raga diadakan oleh Karang Taruna Kelurahan Karet Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (6/2). Kegiatan tersebut meliputi olahraga futsal, bulu tangkis hingga bola volly.
Ketua Karang Taruna Kelurahan Karet Kuningan, Sukron Hamdi, mengatakan, kegiatan ini sebagai wadah generasi muda mengembangkan diri.
"Salah satunya dengan kegiatan festival olahraga ini, juga sebagai upaya menyalurkan minat dan bakat agar pemuda terhindar dari hal-hal negatif seperti tawuran, narkoba dan lainnya," ungkap Sukron Hamdi, Selasa (6/2).
Aktivitas ini juga sebagai pelaksanaan dari instruksi Gubernur No 13 tahun 2018 tentang Penyelenggaraan Festival Olahraga Rakyat. Diharapkan, dalam festival ini akan terjalin silaturahmi antarwarga di Kelurahan Karet Kuningan. Nantinya, diharapkan hubungan antarwarga dapat lebih terjaga dan menghindarkan masyarakat dari permusuhan.
"Mari kita raih prestasi, menjunjung tinggi sportifitas. Guna menjadikan warga Jakarta yang maju kotanya bahagia warganya," kata Sukron.
Festival ini diikuti oleh semua RW Kelurahan Karet Kuningan. Sebanyak lima RW ikut berpartisipasi dalam acara ini.
"Yang Juara 1 dari RW 01. Juara 2 dari RW 02. Sedangkan Juara 3 dari RW 07. Hadiah piala dari Ibu Lurah Karet Kuningan," terang Sukron.
Ia juga menyampaikan, antusiasme warga cukup tinggi. Pihaknya mendapat dukungan dari Lurah, RT, RW, FDKM, LMK dan tokoh masyarakat. Mereka membantu menyukseskan program Gubernur dalam memajukan kotanya dan bahagia warganya.
Inas Widyanuratikah