Rabu 13 Jun 2012 10:55 WIB

Scorpio Club 225 Ingin Jadi Panutan

SC225 saat touring ke Pacitan, Jawa Timur, Februari 2009
Foto: Foto-foto: SC225
SC225 saat touring ke Pacitan, Jawa Timur, Februari 2009

Pesatnya perkembangan dunia otomotif khususnya kendaraan bermotor roda dua memicu para pencinta atau pun pehobi otomotif membentuk sebuah klub otomotif. Ini pula yang mendorong berdirinya Scorpio Club 225 (SC225) yang dikukuhkan pada 8 November 2008 di Cisarua, Bogor.

Klub SC225 dipimpin oleh Jendral Polisi (Purn) Drs Roesmanhadi SH (mantan KAPOLRI) yang awalnya mempunyai anggota sekitar 103, hingga pada 2012 beranggotakan 226 (per Februari 2012). Para anggota berasal dari berbagai kalangan dan latar pekerjaan yang berbeda, antara lain pegawai negeri, pegawai swasta, TNI, POLRI, mahasiswa dan lain-lain. Mereka tersebar di enam wilayah Jakarta (Jakarta Timur, Jakarta Selatan, Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara), Bekasi, dan Depok.

SC225 terbentuk atas dasar kesamaan motor, persaudaraan, keterbukaan, kemauan untuk lebih maju, sarana silaturahmi antarpemakai motor Yamaha Scorpio, serta mengembangkan hobi yang positif di bidang otomotif dengan berbagi ilmu dan pengalaman dalam berkendara. Harapannya, club ini dapat mewadahi dalam menyalurkan hobi.

Visi dan misi

Visi SC225 adalah menjadi club percontohan sehingga menjadi panutan bagi club-club se-Nusantara dengan  rasa kepercayaan & keterbukaan yang dilandasi prinsip kebersamaan , kekeluargaan, keikhlasan antar sesama anggota dan masyarakat.

Sementara misinya adalah: Dengan kepercayaan & keterbukaan yang dilandasi prinsip kebersamaan, kekeluargaan, keikhlasan dan rasa memiliki untuk menyukseskan program kerja guna mewujudkan SC225 sebagai club panutan.

Ketua Umum SC225, Radito, mengharapkan SC225 mampu membawa paradigma baru, tidak semua kelompok bikers memiliki perilaku buruk atau ugal-ugalan saat di jalan raya. “Kami ingin mendukung program-program dari Kepolisian, Dinas Perhubungan (Dishub), dan pihak-pihak terkait yang berhubungan dengan tertib berlalu lintas di jalan raya,” katanya.

Ia mengatakan, SC225 juga kerap memberikan bantuan kepada masyarakat kurang mampu melalui aksi bhakti sosial atau touring yang dilakukan minimal dua hingga tiga kali dalam setahun.

Bagi yang berminat bergabung, dapat mendatangi tempat kopdar di 6 wilayah Jabodetabek serta mengisi formulir pendaftaran dan memenuhi syarat-syarat untuk menjadi anggota baru. “Setiap anggota wajib hadir pada pekan pertama dalam kegiatan kopdar wajib yang biasanya digelar di setiap kandang (nama lain untuk chapter/wilayah) secara bergantian setiap bulannya” tutur Radito.

Rubrik ini bekerja sama dengan Scorpio Club 225 (SC225)

pengurus_sc225@yahoo.com

@ScorpioClub225

 

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement