MILAN - Pelatih anyar AC Milan Filippo Inzaghi tak mau menyia-nyiakan ajang International Champions Cup (ICC) 2014 untuk mematangkan timnya menjelang kompetisi Seri A musim 2014/2015. Pippo, panggilannya, akan menguji berbagai formasi dengan materi pemain yang ia miliki saat ini.
"Dalam beberapa pertandingan awal, kami bermain dengan formasi 4-3-3. Kami akan mencoba sistem lain dalam laga-laga berikutnya dan saya akan beradaptasi sesuai kebutuhan tim," kata Inzaghi pada laman resmi Milan, Selasa (22/7).
Milan baru menjalani dua uji coba melawan Monza dan Renata, dua tim yang berlaga pada kompetisi Lega Pro (Divisi Tiga). Hasilnya, Milan menang dengan skor masing-masing 2-0.Walau belum menunjukkan ketajaman, Inzaghi mengaku puas dengan performa anak asuhnya secara keseluruhan. Meskipun minim pemain bintang, ia menilai, para pemainnya mampu menerjemahkan keinginannya dalam latihan. Ia pun cukup percaya diri karena atmosfer tim yang kondusif membantunya mencapai hasil yang diinginkan.
Meski diisi beberapa pemain muda, Inzaghi yakin skuat Milan akan tetap kompetitif. "Kami adalah Milan dan kami harus membuat penampilan yang baik," kata dia.
Pippo belum bisa memastikan nasib bomber Mario Balotelli. Jika Balotelli hengkang maka Milan pasti akan mendatangkan striker baru. Sebab, kata dia, i Rossoneri hanya punya dua striker, yakni Balotelli dan Giampaolo Pazzini. Akan tetapi, ia berharap Balotelli tidak ke mana-mana. Ia bertekad untuk memaksimalkan potensi Balotelli. Pippo mengabaikan fakta bahwa Balotelli tampil buruk bersama Italia pada Piala Dunia 2014 dan kerap berbuat hal-hal konyol yang merugikan tim.
"Saya masih tenang, Mario (Balotelli) adalah pemain penting dan saya akan membantunya untuk berkembang. Saya tak memiliki masalah. Saya akan menggunakan kemampuan terbaiknya," kata Inzaghi.
Pelatih berusia 40 tahun itu percaya Balotelli akan tetap bermain di Milan. Menurut Inzaghi, Presiden Silvio Berlusconi, CEO Adriano Galliani, dan CEO Barbara Berlusconi mengerti tipe pemain yang diinginkannya berada dalam skuat Milan.
Menurut dia, Milan masih butuh sejumlah pemain agar bisa bersaing dengan Juventus dan AS Roma, dua kandidat juara Seri A musim depan. Inzaghi enggan membocorkan nama-nama pemain incarannya. "Jika sejumlah pemain datang, itu akan bagus. Sebaliknya, kami akan memaksimalkan kualitas lain dan bertarung untuk mendapatkan posisi di Liga Champions dengan keberanian dan determinasi," ujarnya.
Inzaghi telah menetapkan daftar pemain yang akan ikut dalam tur pramusim pada ajang ICC 2014. Turnamen yang diikuti delapan klub besar Eropa ini akan dibuka dengan laga Milan versus Olympiakos yang akan berlangsung di BMO Field, Toronto, Jumat (25/7) WIB.
Inzaghi membawa enam pemain mudanya dari skuat Milan Primavera untuk menambah pengalaman bertanding. Keenam pemain tersebut adalah Stefan Simic, Zan Benedicic, Alessandro Mastalli, Andrej Modic, Marco Pinato, dan Davide Di Molfetta.
Nama-nama pemain senior semisal Balotelli, Ignazio Abate, Keisuke Honda, dan Pazzini juga akan mengisi skuat pramusim i Rossoneri. Sementara itu, Robinho menjadi pemain yang tidak didaftarkan super Pippo. Pemain mungil ini dikabarkan sedang bernegosiasi dengan klub-klub lokal Brasil.
Skuat Milan di ajang ICC 2014
Penjaga gawang : Christian Abbiati, Michael Agazzi, Gabriel
Bek : Ignazio Abate, Micheangelo Albertazzi, Alex, Daniele Bonera, Kevn Constant, Mattia De Sciglio, Philippe Mexes, Adil Rami, Stefan Simic, Cristian Zaccardo, Cristian Zapata
Gelandang: Zan Benedicic, Bryan Cristante, Michael Essien, Alessandro Mastalli, Andrej Modic, Slley Muntari, Marco Pinato, Andrea Poli, Riccardo Saponara
Penyerang : Mario Balotelli, Davide Di Molfetta, Stephan El Shaarawy, Keisuke Honda, Hachim Mastour, Jeremy Menez, M'Baye Niang, Giampaolo Pazzini
n c79 ed: israr itah