Senin 11 Jan 2016 15:00 WIB

Mengubah Budaya dalam Berbelanja

Red:

Tren titip menitip belanjaan saat ini semakin populer dilakukan. Kali, ini hadir market place inovatif untuk memfasilitasi para pecinta belanja yang suka dengan budaya "titip-menitip".

Bistip telah mengubah budaya titip-menitip menjadi online marketplace, yang menghubungkan pencari barang dengan para traveler. "Kini, para traveler dapat mencarikan barang yang diinginkan pembeli dan mendapatkan tip sesudahnya," demikian pernyataan Bistip kepada Republika, beberapa waktu lalu.

Model e-commerce semacam itulah yang dirancang Doddy Lukito dan Willy Ekasalim, pendiri dan pengelola situs bistip.com. Doddy pernah kuliah dan bekerja pada sebuah perusahaan teknologi informasi di Amerika Serikat. Willy juga pernah kuliah di Australia dan sempat bekerja di IBM Australia. Keduanya sepakat membuat usaha layanan titip-menitip barang berbasis internet.

Dalam bisnisnya itu, Bistip berusaha untuk mengurangi ongkos perjalanan para pencari barang untuk mendapatkan barang yang diinginkannya. Saat ini, Bistip memiliki 35 ribu pelanggan dengan lebih dari empat miliar transaksi yang telah terlaksana. Siapa pun dapat mem-posting 500 barang dalam satu bulan di Bistip.

Selain memberikan kemudahan, dalam beberapa event Bistip sengaja menggelar promo untuk menarik minat konsumen. Contohnya, adalah saat promo Lebaran, Bistip meluncurkan diskon menarik. Untuk itu, Bistip bekerja sama dengan Uber, guna mengurangi biaya perjalanan.

Bistip menyediakan layanan antar dengan platform berbasis telepon selular (ponsel) pintar. Sistem tersebut mempermudah Bistip dalam melayani konsumen dengan menghubungkan pembeli dengan traveler.

Pembeli dan penjual menjalani kesepakatan berdasarkan peringkat dan review. Pembeli akan mendapatkan barang yang dicarinya dari lokasi barang tersebut berada dengan biaya lebih rendah sementara traveler mendapatkan "tips" untuk mengurangi biaya traveling mereka. n ed: dewi mardiani

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement