Jumat 03 Oct 2014 15:00 WIB

Total Gelar Kampanye di 21 Negara

Red:

PARIS — Total, perusahaan energi global terkemuka, meluncurkan kampanye iklan multimedia internasional secara serentak di 21 negara pada 2 Oktober 2014. Kampanye tersebut bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan tentang merek baru grup ini. Kampanye menyoroti operasi Total dalam produksi minyak, pengilangan dan pemasaran, serta perannya sebagai pemain utama dalam gas alam yang merupakan 50 persen dari produksinya dan sebagai perusahaan global nomor dua dalam tenaga surya, melalui anak perusahaannya, SunPower.

Wakil Presiden Senior Komunikasi Korporat Total Jacques-Emmanuel Saulnier mengatakan, kampanye serentak Total memberikan ilustrasi nyata tentang makna di balik paradigma baru Total, yakni "Committed to Better Energy" (komitmen terhadap energi yang lebih baik). "Kami memberikan penekanan pada produksi yang "lebih baik", bukan sekadar "lebih banyak". Dengan cara ini, Total berbagi pandangan bahwa jalan menuju masa depan energi yang bertanggung jawab terdapat dalam energi yang lebih aman, lebih bersih, lebih efisien, lebih inovatif, dan lebih mudah diakses oleh banyak orang.

"Untuk membantu mewujudkan komitmen ini, sejumlah karyawan Total berperan dalam pembuatan kampanye dan sebagian besar adegan dalam iklan diambil di berbagai lokasi Total," kata Saulnier melalui rilis yang dikirimkan dari Paris, Prancis, Kamis (2/10).

Menurut Saulnier, Total merupakan perusahaan energi global terkemuka. Perusahaan ini membutuhkan merek yang kuat untuk jangka panjang guna mendukung pertumbuhan bisnisnya. Kampanye skala besar ini termasuk yang pertama dari kampanye sejenis dalam sejarah Total. "Kampanye mencerminkan kapasitas maupun ambisi kami,"  ujar Saulnier.

Presiden dan General Manajer Total Hardy Pramono menambahkan, visi dan pendekatan kemajuan berkesinambungan Total, yaitu "selalu lebih baik",  yang senantiasa terlihat dalam pekerjaan Total, baik yang berada di garis depan, berdampingan, dan bagi para pemangku kepentingan Total. "Ini bukan sekadar janji untuk masa depan, namun kenyataan sehari-hari bagi 100 ribu karyawan Total," kata Hardy.

Kampanye serentak Total direncanakan akan ditampilkan pada lebih dari 450 juta orang di seluruh dunia selama enam minggu pertama. Iklan akan dipasang di bandara, televisi, siaran pers, web, dan melalui jejaring sosial. Iklan ditampilkan di 15 bandara internasional, yakni Abu Dhabi, Beijing, Buenos Aires, Dammam, Frankfurt, Johannesburg, Lagos, London Heathrow, Luanda, New Delhi, Paris CDG, Paris Orly, Rio de Janeiro, Sao Paulo, dan Shanghai.

Tayangan komersial dilakukan di 80 saluran televisi dan iklan pada lebih dari 230 publikasi di seluruh dunia. Di web, lebih dari satu miliar impresi akan dikirimkan selama gelombang pertama. ed: eh ismail

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement