Senin 22 Sep 2014 14:50 WIB

Kemen PU Siap Dukung Ekspor Sektor Hilir

Red: operator

JAKARTA — Kementerian Pekerjaan Umum (Kemen PU) siap mendukung pembangunan ekonomi nasional melalui perbaikan infrastruktur. Terlebih, para pengusaha dan investor menginginkan penambahan jumlah pelabuhan besar dan bandara diharapkan dapat mendorong percepatan ekspor. Selain itu, mereka juga menginginkan perbaikan akses menuju pelabuhan dan bandar udara.

Ditemui usai membuka Forum Rapat Koordinasi Tim Pembina Jasa Konstruksi Daerah (TPJKD) di Jakarta, Jumat (19/9), Wakil Menteri PU Hermanto Dardak mengatakan, untuk mendukung makin tumbuhnya ekonomi nasional melalui kegiatan ekspor, diperlukan peningkatan daya saing. Kemen PU sangat ingin mendukung kelancaran akses ekspor dengan membangun jalan hilir.

Karena itu, beberapa jalur tol lingkar luar dibangun dan pelebaran jalan menuju pusat industri dilebarkan. “Kemen PU, pemerintah daerah, dan industri harus duduk bersama untuk membagi tugas siapa mengerjakan apa,” kata Hermanto.

Hermanto menyebut akses jalan yang telah dibangun Kemen PU menuju sejumlah pelabuhan besar, seperti Sengki-Kuala Tanjung, Menado-Bitung, dan Sorong-Manokwari-Bituni.

Pembangunan Tol Suramadu juga sebenarnya merupakan antisipasi Kemen PU jika Pelabuhan Tanjung Bumi jadi dioperasikan sebagai pelabuhan besar. “Kami harap itu semua membantu memudahkan koneksi dalam pulau menuju pelabuhan dan bandara. rep: fuji pratiwi  ed: irwan kelana

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement