Ahad 05 Oct 2014 04:00 WIB

KNRP Salurkan Hewan Kurban ke Pengungsi Palestina

KNRP serahkan hewan kurban untuk palestina
Foto: knrp
KNRP serahkan hewan kurban untuk palestina

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP) kembali menggelar program Qurban for Palestine untuk berbagi hewan kurban dengan umat Muslim Palestina pasca agresi Israel berakhir.

“Untuk penyaluran hewan kurban insya Allah, kita upayakan ke Jalur Gaza dengan menggunakan cara lain. Jika tidak memungkinkan, KNRP akan menyalurkan ke pengungsi Palestina yang berada di Yarmouk Suriah, Amman, Yordania, dan Lebanon,” jelas Direktur Program Luar Negeri KNRP Ali Amril, Sabtu (4/10).

Selain Gaza, masih menurut Ali, Lebanon tempat prioritas untuk menyalurkan bantuan. Lantaran para pengungsi Palestina dalam kondisi sangat memprihatinkan.

Sampai saat ini KNRP sudah mengumpulkan sekitar 100 ekor hewan kurban kambing dan satu sapi. Target pada Qurban for Palestine 2014 ini sebanyak 150 ekor kambing atau hampir sama dengan 20 ekor sapi, dengan nilai sekitar Rp 560 juta.

“Terimakasih kepada para mudhohy (pengkurban) yang telah mempercayakan hewan kurbannya untuk rakyat Palestina baik yang berada di Jalur Gaza maupun para pengungsi Palestina yang tersebar di beberapa negara, dan kami optimis di tanggal 1 Oktober 2014 nanti bisa sampai target,” pungkas Ali.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement