Kamis 09 Oct 2014 12:30 WIB
Konsultasi Haji

Doa di Luar Tenda

Red: operator

Assalamu’alaikum wr wb.

Ustaz, benarkah jika berdoa selama wukuf  di Arafah lebih utama jika dilakukan di luar tenda. Benarkah ?

Yuda, Depok

Wa’alaikumussalam wr wb.

Sama saja berdoa di dalam tenda maupun di luar tenda karena yang terpenting, yakni kita berdoa di tempat ijabah, yakni Arafah. Tidak disyariatkan Nabi tentang keutamaan berdoa di luar tenda. Sebagaimana kita ketahui pada masa lalu sarana tenda tidak sebanyak dan semudah kita saat ini.

 

 

 

 

 

 

 

 

Foto:Tommy Tamtomo / republika

Berdoa dengan merendahkan diri kepada Allah, mengangkat tangan di Arafah memohon agar dikabulkan segala permintaan kita. “Berdoalah kepada Rabbmu dengan merendahkan diri dan suara lembut. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang melampaui batas” (QS al-A’raaf [7]: 55).

“Dan sebutlah (nama) Rabbmu dalam hatimu dengan merendahkan diri dan rasa takut dan tidak mengeraskan suara” (QS al-A’raaf [7]: 205).  Dalam hadis shahih disebutkan,

“Abu Musa Al Asy’ari berkata, ‘Manusia mengeraskan suara dengan berdoa maka Rasulullah SAW bersabda, ‘Wahai manusia, rendahkanlah suaramu, sesungguhnya kamu tidak berdoa kepada yang tuli dan yang tak hadir dalam majelis. Sesungguhnya zat yang kalian berdoa kepada-Nya adalah Maha Mendengar lagi Maha Melihat, lebih dekat kepada seseorang di antara kamu dari leher untanya.” (HR Bukhori-Muslim)

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement