Selasa 05 Apr 2016 14:00 WIB

Malu kepada Allah

Red:

Malu merupakan akhlak mulia yang membawa pemiliknya menjauhi maksiat dan mendorong untuk melakukan ketaatan. Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bersabda yang artinya, "Malu itu tidak datang kecuali dengan membawa kebaikan." (HR Bukhari dan Muslim).

Seorang perempuan datang menemui Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam meminta agar beliau berdoa memohon kepada Allah agar aurat perempuan itu tidak terbuka saat pingsan ketika sakit epilepsinya kambuh. Padahal, terbukanya aurat perempuan karena tidak disengaja tidaklah berdosa. Bagaimana dengan kita? Apakah kita tidak malu kepada Allah jika kita memperlihatkan aurat kita kepada orang yang bukan mahram kita?