REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Posisi AC Milan dalam status kritis pascakekalahan 0-1 dari Juventus, pada Senin (22/4) dini hari WIB. Kekalahan perdana sepanjang 2013, sekaligus membawa nuansa kepanikan di manajemen klub. Alasannya, Milan yang kini berada di posisi ketiga klasemen sementara Seri A, semakin dalam bayang-bayang Fiorentina yang menguntit di posisi keempat.
Berbekal 59 poin dari 33 laga, skuat asuhan Massimo Allegri hanya terpaut satu poin dari La Viola (julukan Fiorentina). Terpangkasnya jarak poin tidak terlepas dari raihan positif Fiorentina saat menjamu Torino. Tim besutan Vincenzo Montella mengakhiri laga bertabur gol dengan kemenangan 4-3, Ahad (21/4).
Wakil Presiden Milan Adriano Galliani menyebut kondisi ini darurat bagi timnya. Demi meraih peluang di zona kualifikasi Liga Champions, posisi tiga mau tidak mau harus tetap dipertahankan. "Lupakan kekalahan dari Juve, posisi tiga harus tetap dipertahankan," kata Galliani seperti dilansir laman resmi klub selepas laga.
Kekalahan Milan didapat seusai Juve mencetak gol penalti Arturo Vidal pada menit ke-57. Bos berkepala plontos itu menginstruksikan timnya untuk menggeber kemampuan pada pengujung musim ini. Artinya, Galliani sangat berharap tiga poin wajib kembali dipetik saat Milan menjamu Catania, pekan esok. "Ini penting," tegasnya.
Pelatih Milan, Massimo Allegri, lebih memilih untuk tidak merasa tertekan dengan situasi di papan klasemen. Alasannya, Allegri menyebut tidak ada penurunan performa yang ditampilkan anak-anak asuhnya di Turin, kemarin malam. Menurutnya, dengan menanggapi kalem ancaman dari Fiorentina, ia percaya target posisi ketiga akan tetap tercapai. "Semangat kita adalah mencari poin, bukan dari apa yang dihasilkan tim lain," kata Allegri yang dikutip Football Italia selepas laga.
Allegri pun menyebut timnya layak menang atas Juve dalam laga tersebut. Allegri, yang dalam kesempatan itu ditanya apakah ia masih akan berada di San Siro pada musim depan, lebih memilih menanggapi dingin pertanyaan tersebut. Menurutnya, yang dipikirkannya saat ini hanyalah prestasi optimal pada tutup musim nanti. "Kita lihat saja. Lebih baik kita bicarakan target posisi ketiga," tambahnya.
Allegri pun optimistis meraih hasil maksimal untuk laga melawan Catania pekan depan. Ini tidak terlepas Milan yang bakal kembali diperkuat Mario Balotelli dan Mathieu Flamini setelah rampung menjalani sanksi larangan bertanding.
Berbeda dengan Milan, tak ada sama sekali nuansa kepanikan di kubu Juve. Alasannya, kemenangan Andrea Pirlo dan kawan-kawan, membuat skuat La Vecchia Signora berpeluang memastikan scudetto pada pekan depan. Kemenangan beruntun keenam yang diraihnya kemarin malam, memastikan jarak Juve dengan pesaingnya di posisi kedua, Napoli, konsisten di angka 11 poin.
Pada pertandingan sebelumnya, Napoli juga mampu menjinakkan Cagliari dengan skor 3-2. Secara matematis, dengan lima laga yang tersisa, Juventus hanya butuh empat poin untuk memastikan gelar. Namun demikian, bisa saja trofi kebanggaan itu lebih cepat seminggu, bila saja Juve mampu menang dalam derby Turin melawan Torino, dengan catatan Napoli takluk atau imbang saat bertandang ke markas Perscara. Pelatih Juve Antonio Conte mengisyaratkan ketidaksabarannya menyudahi musim ini. "Aku ingin segera bersantai," kata Conte seperti dilansir laman resmi klub seusai laga.
Derby della Mole (derby Turin) pekan depan, sudah masuk dalam agenda Conte. Derby yang bakal menggelar episodenya yang ke-227, dianggap Conte bisa saja tetap menjadi batu sandungan timnya menunda pesta perayaan scudetto. Kendati demikian, pelatih asal Italia itu tetap tak peduli. "Di kepalaku cuma ada scudetto," tegasnya. n angga indrawan ed: andri saubani
Berita-berita lain bisa dibaca di harian Republika. Terima kasih.
Fakta Angka Laga
3 - AC Milan tidak pernah menang dalam tiga laga Seri A terakhirnya. Masa tanpa kemenangan terpanjang sejak Oktober 2012.
6 - Juventus memenangkan enam laga Seri A terakhir mereka. Hanya Inter yang bisa mencetak kemenangan lebih banyak (7).
8 - Jumlah gol yang dicetak Arturo Vidal di Seri A musim ini, satu gol lebih banyak dari musim lalu.
10 - Juventus telah dihadiahi 10 penalti oleh wasit pada pada musim ini.
Sumber: Opta Sports