REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA- Pelaksanaan ujian nasional (UN) yang karut-marut tidak berdampak terhadap Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN). Ketua Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri Indonesia (MRPTNI) M Idrus A Paturusi mengatakan, UN tetap menjadi salah satu syarat SNMPTN selain nilai rapor semester satu sampai lima.
“Kami sudah sepakat. Walaupun ada masalah, UN tetap menjadi syarat masuk PTN melalui SNMPTN,” katanya di Jakarta, pekan lalu.
Rektor Universitas Hasanuddin (Unhas) tersebut mengatakan, yang terpenting siswa harus lulus batas minimal 5,5. “Secara institusi, kami mengakui keabsahan UN 2013. Nilai UN hanya berpengaruh pada peringkat hasil SNMPTN,” tuturnya.
Menurut Idrus, meski pelaksanaannya karut-marut, UN tidak perlu dibatalkan, tapi perlu diperbaiki. Ia menilai, sejauh ini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) masih bisa mengatasi karut-marut tersebut.
Sekretaris Panitia SNMPTN Pusat Rochmat Wahab menuturkan, kelulusan UN SMA akan diumumkan pada 24 Mei 2013. Sepekan menjelang pengumuman, panitia SNMPTN sudah mendapatkan salinan hasil UN dari Kemendikbud. “Sehingga, ada waktu sepekan untuk menghapus nama-nama siswa yang masuk rangking PTN, tetapi tidak lulus UN,” ujarnya.
Rochmat mengatakan, jika ternyata pengumuman hasil UN diundur, panitia SNMPTN belum bisa menetapkan apakah pengumuman SNMPTN akan diundur juga. “Kami belum bicara dengan Balitbang (Badan Penelitian dan Pengembangan) terkait pengunduran waktu SNMPTN. Kami masih menunggu dari Balitbang. Sejauh ini, jadwal pengumuman SNMPTN masih tetap, yakni 25 Mei 2013,” tuturnya.
Rochmat mengatakan, para siswa tidak usah khawatir tidak lulus karena kesalahan teknis UN. Ia menjamin, meskipun soal fotokopi, masih bisa di-scan dan terbaca. Untuk barcode, masih bisa dibaca melalui laser. “Kertas LJK UN yang rusak akan dipindai ulang oleh panitia di perguruan tinggi,” katanya.
SBMPTN
Universitas Indonesia (UI) bersama dengan Universitas Negeri Jakarta (UNJ) dan Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah selaku Panitia Lokal Jakarta Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2013 menggagas SBMPTN Info Day 2013. Kegiatan ini untuk menyosialisasikan SBMPTN kepada calon mahasiswa di wilayah Jakarta dan sekitarnya.
Kepala Kantor Komunikasi UI Farida Haryoko mengatakan, SBMPTN Info Day 2013 terbuka bagi seluruh orang tua calon mahasiswa maupun calon mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikannya ke jenjang perguruan tinggi, khususnya PTN. Menurut dia, SBMPTN Info Day 2013 bersifat gratis.
Rangkaian acara, seperti pemaparan informasi tata cara pendaftaran, tips memilih program studi, tips mengikuti ujian, juga tata cara ujian keterampilan SBMPTN. Untuk mengikuti acara ini, peserta dapat mendaftar pada laman http://humas.ui.ac.id/registrasi_infosbmptn/.
SBMPTN 2013 adalah seleksi melalui ujian tertulis atau keterampilan yang dilaksanakan serentak di 62 PTN pada Selasa-Rabu, 18-19 Juni 2013 untuk ujian tertulis dan pada 20-21 Juni 2013 untuk ujian keterampilan. SBMPTN 2013 akan menguji Tes Potensi Akademik (TPA), Tes Kemampuan Dasar Umum (TKDU), kemampuan Matematika Dasar, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris.
Selanjutnya, Tes Kemampuan Dasar Saintek (TKD Saintek), kemampuan Matematika, Biologi, Kimia, dan Fisika, Tes Kemampuan Dasar Sosial dan Humaniora (TKD Soshum), kemampuan Sosiologi, Sejarah, Geografi, dan Ekonomi.
Selain itu, ujian keterampilan bagi peminat program studi bidang Ilmu Seni dan Keolahragaan. Ujian Keterampilan Bidang Ilmu Seni terdiri atas tes pengetahuan dan keterampilan bidang ilmu seni. Ujian Keterampilan Bidang Ilmu Keolahragaan terdiri atas tes kesehatan dan kesegaran jasmani. Informasi SBMPTN 2013 dapat diakses melalui laman http://www.sbmptn.or.id/. n fenny melisa/antara ed: burhanuddin bella
Berita-berita lain bisa dibaca di harian Republika. Terima kasih.