Jumat 11 Jul 2014 14:21 WIB

serbaserbi- Pewarta Argentina Meninggal Akibat Tabrakan

Red:

SAO PAOLO -- Jorge Lopez tidak sempat menjadi saksi mata keberhasilan Argentina melaju ke final Piala Dunia 2014 setelah mengalahkan Belanda 4-2 lewat adu penalti, Rabu (9/7) malam waktu setempat. Pewarta Argentina ini meninggal dunia setelah taksi yang ditumpanginya ditabrak mobil.

Laporan Reuters menyebutkan, sebuah mobil curian melaju cepat dan tak beraturan di pusat Kota Guarulhos yang berjarak 20 kilometer dari Sao Paolo. Mobil bermerek Nissan berwarna hitam itu menghindari polisi yang mengejarnya.

Malang bagi Lopez, mobil yang melaju kencang ini menabrak taksinya. Nyawa Lopez tak tertolong, sementara sopir taksi selamat meskipun menderita luka. Polisi dikabarkan menahan tiga orang yang di dalam mobil curian itu.

Lopez menjadi pewarta kedua asal Argentina yang meninggal dunia di Brasil sepanjang pergelaran Piala Dunia 2014. Pewarta Argentina Maria Soledad Fernandez meninggal dunia akibat kecelakaan mobil pada 2 Juli saat melakukan perjalanan ke Belo Horizonte dari Sao Paolo.

Timnas Argentina merespons kabar ini melalui akun Twitter resmi mereka. Tim Tango menyampaikan dukacita mendalam mereka terhadap istri, anak-anak, dan sejawat Lopez di Radio La Red dan surat kabar Ole Sports. antara ed: israr itah

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement