Jumat 25 Jul 2014 16:05 WIB

Awak Bus Dapat Bantuan Alat Keselamatan

Red:

PULO GADUNG -- Ikatan Pengusaha Otobus Muda Indonesia (IPOMI) memberikan perlengkapan standar keamanan kepada setiap awak bus di Terminal Pulogadung, Jakarta Timur, Kamis (24/7). Menurut ketua IPOMI Kurnia Lesani Adnan, bantuan tersebut diberikan untuk menjaga keselamatan berkendara bagi para awak bus antarkota antarprovinsi (AKAP) selama masa mudik Lebaran 2014. 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Foto:OldApp

Tes kesehatn_imam2.jpg

"Program ini kami selenggarakan karena ingin meminimalisasi kondisi kecelakaan yang bisa terjadi kapan saja," kata Kurnia. Bantuan itu berupa paket yang berisi safety vest (jaket sinar) dan traffic cone (palang berhenti) jika sewaktu-waktu bus mogok di jalan agar tidak ditabrak dari dari belakang.

Program ini merupakan kali pertama dilakukan IPOMI yang digelar di dua tempat, yaitu Terminal Pulogadung sebagai terminal besar di Jakarta dan Terminal Rawamangun sebagai terminal pembantu wilayah Jakarta Timur.

Sementara itu, Kepala Terminal Pulogadung Muhammad Arafat mengapresiasi kepedulian dari IPOMI yang memberikan perangkat keselamatan kepada pengemudi dan awak bus secara gratis. "Saya rasa, ini program positif yang diberikan IPOMI kepada para awak bus di terminal ini. Karena, memang penting untuk dibutuhkan oleh mereka yang menempuh perjalanan jarak jauh kan," kata Arafat.rep:c81 ed: dewi mardiani

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement