Jumat 21 Oct 2016 17:15 WIB

Ambrol, Jembatan di Bogor Gunakan Kayu

Red:

BOGOR -- Sebuah jembatan beton di Kampung Babakan Sukamantri, Kelurahan Pasir Kuda, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, ambruk karena hujan deras. Fondasi jembatan juga rusak akibat ketinggian debit Sungai Cimanglid.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor Ganjar Gunawan menyatakan, petugas telah melakukan pembersihan reruntuhan agar tidak menutup aliran Cimanglid. "Ambrolnya sekitar pukul 22.00 WIB, Rabu (19/10) kemarin," kata Ganjar, Kamis (20/10).

Menurut Ganjar, perbaikan jembatan sepanjang 3 x 7 meter ini telah diajukan sejak enam bulan lalu. Ini karena masyarakat setempat menilai jembatan itu rawan roboh. Seorang warga bernama Mustakim sudah mengeluhkan kondisi jembatan sejak 2015. "Jadi jembatannya itu retak dan turap sama dinding penyangganya terus terkikis oleh aliran air," ujarnya.

Pemkot Bogor telah membangun jembatan sementara terbuat dari kayu sebagai jembatan darurat sebelum perbaikan secara menyeluruh. "Dibuat dari kayu dulu, nanti diperbaiki permanen," kata Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kota Bogor Khusnul Rozaqi.    Santi Sopia, ed: Endro Yuwanto

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement