Senin 09 May 2011 15:36 WIB

Pepe: Alves Tahu Saya Sama Sekali tak Menyentuh Kakinya

Pepe
Pepe

REPUBLIKA.CO.ID,MADRID - Defender Real Madrid, Pepe, menyatakan bahwa dirinya tidak semestinya mendapat kartu merah ketika bertemu Barcelona di babak semifinal Liga Champions. Wasit saat itu langsung mengusir Pepe karena melakukan pelanggaran keras dengan menendang kaki Daniel Alves.

Usai menggebuk Sevilla 6-2 pekan lalu, Pepe membeberkan apa yang sesungguhnya terjadi.''Memang sangat mudah bicara dan mengatakan segala sesuatu. Orang salah sangka dengan keagresifanku dan berkata bohong,'' kata Pepe. ''Saya sama sekali tidak menyentuh Alves.''

Kartu merah Pepe pada menit itu memang mengubah jalannya pertandingan. Setelah harus bermain dengan 10 pemain, tuan rumah Real Madrid akhirnya menyerah 0-2 dari Barcelona lewat dua gol Lionel Messi.

Real Madrid pun gagal membalikan keadaan saat berlaga di kandang Barcelona. Hanya mampu bermain imbang 1-1, Real Madrid akhirnya gagal melangkah ke final Liga Champions.

Pepe sudah melupakan kejadian tersebut. Dia mengaku senang kembali ke posisi bek tengah yang menjadi posisi favoritnya. ''Saya kembali ke bek tengah di mana saya sangat suka memainkannya. Tapi, saya sangat bahagia bisa menjalankan apa yang pelatih perintahkan kepada diriku,'' katanya.

sumber : www.tribalfootball.com
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement