Rabu 08 Jun 2011 07:47 WIB

Sound of Indonesia di Hamburg Boyong Balawan & Batuan Ethnic Fusion

Red: taufik rachman

REPUBLIKA.CO.ID,HAMBURG--KJRI Hamburg bekerjasama dengan Museum fur Volkerkunde (Museum Etnologi) Hamburg menyelenggarakan kegiatan promosi budaya dengan tema "The Sound of Indonesia" yang  menampilkan kelompok musik  asal Bali "Balawan & Batuan Ethnic Fusion".

Acara yang berlangsung di Lecture Hall - Museum fur Volkerkunde tersebut dikemas dalam waktu dua jam dan mendapatkan sambutan sangat meriah dari sekitar 200 penonton yang hadir memadati gedung pertunjukan, penggemar dan pelaku musiK, demikian keterangan pers KJRI Hamburg, Rabu (8/6).

Acara dimulai dengan penampilan kesenian rampak kendang yang dibawakan oleh Kelompok Rampak Kendang Hamburg (RKH). Keterampilan menabuh kendang yang kompak dan dinamis serta diselingi gerakan yang lucu membuat suasana semarak sejak awal.

Selanjutnya penonton disuguhi Tari Legong Lasem yang dibawakan dua penari cilik berusia 9 dan 11 tahun, yang didatangkan langsung dari pulau Bali.