Rabu 22 Jun 2011 10:30 WIB

Amnesty International Minta Arab Saudi Hentikan Hukuman Pancung

Hukum pancung di Arab Saudi (ilustrasi).
Foto: blogs.amnesty.org.uk
Hukum pancung di Arab Saudi (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON--Hukum pancung Arab Saudi kembali jadi sorotan Amnesty International. Menurut LSM ini, Arab harus menghentikan hukuman mati karena melanggar HAM.

Dalam pantauan Amnesty International dalam enam pekan ini terjadi lonjakan eksekusi pancung yang cukup tinggi. Tercatat, sebanyak 27 orang telah dipenggal sepanjang enam bulan pertama 2011.

"Jumlah ini menyamai jumlah total tahun lalu," kata Amnesty International. Terbanyak dalam sebulan adalah Mei. Ketika sebanyak 15 orang dipancung bulan itu, atau setiap dua hari ada  seorang yang dipancung.

Masih dari catatan Amnesty, sepanjang 2009 terjadi 67 pemancungan. Jumlah itu turun drastis dari tahun sebelumnya yang hanya 102 pemancungan.

sumber : GulfNews
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement