Pastikan Siap Bertugas, Masinis Wajib Jalani Cek Kesehatan Menyeluruh

Rep: C27/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari

Rabu 24 Aug 2011 15:49 WIB

REPUBLIKA.CO.ID, JATINEGARA - PT KAI melakukan tes kesehatan kepada 200 masinis yang akan berdinas. Tes keshatan tersebut dilakukan di pos kesehatan Stasiun Jatinegara.

Menurut Rahadi Sulistjo, General Manager unit kesehatan PT KAI, tes tersebut meliputi tes kadar gula, tes kadar alkohol, dan tes tekanan darah. Tes ini merupakan tes tahapan kedua.

Tahapan pertama dilakukan sebulan yang lalu, ujarnya. Semua masinis yang diperiksa dalam tes kesehatan ini adalah masinis yang sudah layak. Tes ini untuk meyakinkan agar mereka siap mengemudi.

 "Yang tidak layak akan ditarik," ujarnya. Semua masinis yang akan bertugas akan dicek kesehatannya, menurut Mateta, Humas PT KAI.