REPUBLIKA.CO.ID,Mengambil bola dekat garis tengah lapangan, Alexandre Pato melesat meninggalkan para pemain bertahan Barcelona sebelum menaklukkan Victor Valdes di detik ke-24. Itulah gol tercepat yang pernah tercipta di matchday 1 Liga Champions dan menempati urutan kelima sepanjang sejarah kompetisi bila melibatkan babak-babak lainnya.
Melihat gawang klub yang ditukanginya kecolongan begitu dini, Pep Guardiola pun tak sungkan melayangkan sanjungan untuk striker AC Milan itu. Dengan sedikit bombastis, arsitek tim berusia 40 tahun itu bahkan mengatakan modal kecepatan yang dimiliki Pato dapat mengantarnya unggul dalam adu lari melawan Usain Bolt, sprinter asal Jamaika pemegang rekor dunia di jarak 100 meter.
“Pato mungkin dapat meninggalkan Usain Bolt sekalipun dengan kemampuannya mengejar bola untuk melesakkan gol pembuka,” kata Guardiola di situs UEFA.com.
Pep pun memuji semangat juang I Rossoneri memaksakan hasil akhir 2-2 dalam laga yang sebenarnya dikuasai mutlak oleh Barca itu. “Milan memiliki kemampuan untuk mencetak gol ke gawang Anda bahkan di saat mereka tak bermain begitu baik, mereka punya semangat kompetitif klasik khas tim-tim Italia.”
Terakhir, mantan gelandang Los Blaugrana itu mengungkapkan harapannya untuk melihat Andres Iniesta segera kembali memperkuat skuad. Gelandang mungil itu terkendala cedera hamstring di babak I sehingga harus digantikan Cesc Fabregas. Ia diperkirakan mesti menjalani perawatan selama sebulan.
“Sangat penting bagi kami mendapatkan Iniesta kembali sesegera mungkin. Selama beberapa tahun terakhir ini dia permainannya berada di level yang sangat tinggi,” kata Pep.