Selasa 20 Sep 2011 07:59 WIB

Arsenal Potensial Hadapi Bencana Sepanjang Musim Ini

Pemain Arsenal, Theo Walcott, Robin van Persie, dan Armand Traore berjalan lesu usai pertandingan yang memalukan mereka dengan skor 8-2.
Foto: AP
Pemain Arsenal, Theo Walcott, Robin van Persie, dan Armand Traore berjalan lesu usai pertandingan yang memalukan mereka dengan skor 8-2.

REPUBLIKA.CO.ID,Pelatih Arsene Wenger mengatakan Arsenal berpotensi menghadapi bencana sepanjang musim ini."Musim kami sangat tergantung bagaimana kami merespon hasil mengecewakan, dan bagaimana secepatnya kami meminimalisir kesalahan seperti yang kami lakukan saat melawan Blackburn," ujar Wenger seperti dikutip The Mirror.

Arsenal dikalahkan Blackburn 4-3. Dua gol Blackburn terjadi akibat bunuh diri Alex Song dan Laurent Koscielny.Kini, saat Arsenal akan menghadapi Shrewsbury di Piala Liga, kubu The Gunners diselimuti tekanan. Arsenal kini hanya satu angka dari zona degradasi, setelah hanya menang sekali dari lima laga.

"Kami tidak boleh putus asa. Lebih penting lagi, kami tidak boleh melakukan kesalahan saat di kandang Blackburn," Wenger mengakhiri.

sumber : goal.com
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement