Rabu 28 Sep 2011 12:15 WIB

Jaksa Minta Perkara Adik Malinda Dilanjutkan

Rep: A Syalaby Ichsan/ Red: Siwi Tri Puji B
Tersangka dugaan kasus perbankan dan pencucian uang nasabah Citibank Inong Malinda alias Melinda Dee.
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Tersangka dugaan kasus perbankan dan pencucian uang nasabah Citibank Inong Malinda alias Melinda Dee.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Jaksa meminta agar majelis hakim melanjutkan perkara terdakwa adik Inong Malinda Dee, Visca Lovitasari dalam persidangan pembacaan tanggapan atas keberatan penesihat hukum di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (28/9). Jaksa Penuntut Umum Arya Wicaksana, berpendapat bahwa materi keberatan penasihat hukum terdakwa terlalu terburu-buru karena langsung masuk dalam pokok perkara.

"Terburu-buru karena telah masuk dalam pokok perkara mengenai penilaian kualias perbuatan yang dilakukan terdakwa Visca Lovitasari," ujar Arya di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (28/9). Arya pun menyanggah beberapa keberatan penasihat hukum seperti bahwa perbuatan Visca merupakan perbuatan tersendiri.

Menurutnya, perbuatan Visca sebagai orang yang menerima atau menguasai penempatan, pentransferan, hibah, dan penitipan dana-dana dari Inong Malinda Dee merupakan perbuatan tersendiri seperti diatur dalam Undang-Undang No.25 Tahun 2003 dan Undang-Undang No.8 Tahun 2010 tentang Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang.

Dalam dakwaannya, jaksa menuduh Visca telah menampung uang Malinda Dee di rekening BCA senilai Rp 2 miliar melalui transfer yang dilakukan secara bertahap dari Juli 2008 hingga Oktober 2010.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement