Ahad 25 Dec 2011 17:33 WIB

Libur Akhir Tahun, Bisnis Sewa Mobil Laku Keras

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA-- Perusahaan jasa sewa mobil di Yogyakarta, pada saat libur akhir tahun ini menolak pesanan karena kehabisan persediaan atau cadangan mobil. "Kami terpaksa menolak pesanan sewa mobil untuk penggunaan sejak Natal hingga akhir Desember 2011," kata pengelola jasa sewa mobil Jovicy Yogyakarta, Syamsul Hidayat, Ahad.

Ia mengatakan, sejak beberapa hari sebelum Natal ini mobil sudah mulai dipesan dan digunakan saat Natal hingga akhir Desember 2011. "Mobil yang disewa biasanya digunakan untuk berlibur akhir tahun. Mereka yang menyewa mobil biasanya digunakan selama 5 hingga 7 hari," katanya.

Menurut dia, mereka yang memesan mobil rata-rata dari kalangan keluarga, baik dari dalam maupun luar Yogyakarta, sedangkan jenis mobil yang disewa terbanyak mobil yang bisa memuat banyak penumpang. "Jenis mobil yang banyak dipesan antara lain merek Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Suzuki APV dan Daihatsu Zebra Espass.

Sedangkan mobil jenis sedan tidak banyak dipesan. Mereka memesan rata-rata untuk lima sampai tujuh hari," katanya. Sementara tarif sewa mobil mereka Toyota Avanza Rp350.000 per 24 jam tanpa sopir.

Sementara itu, pemilik usaha sewa mobil 'Laris' Yogyakarta, Lukis mengatakan pihaknya sejak beberapa hari lalu terpaksa menolak pesanan sewa mobil yang waktu penggunaannya pada musim libur akhir tahun ini.

"Meski kami sudah berupaya memenuhi pesanan dengan mengontak jaringan perusahaan sewa mobil di daerah ini, tetap tidak bisa dipenuhi karena mereka juga sudah kehabisan cadangan mobil sewa," katanya.

Menurut dia, rata-rata masyarakat yang akan menyewa mobil memang untuk keperluan liburan akhir tahun, baik di dalam maupun luar kota Yogyakarta, sehingga semua permintaan sewa mobil waktunya bersamaan.

"Memang selama musim libur akhir tahun, usaha jasa penyewaan mobil masa-masa panen. Namun demikian, pada liburan akhir tahun saya tidak menaikkan tarif," katanya.

Ia mengatakan mobil merek Toyota Avanza dan Daihatzu Xenia merupakan jenis mobil yang menjadi favorit untuk disewa, sebab mampu menampung penumpang dalam jumlah banyak, sehingga cocok untuk bepergian seluruh anggota keluarga.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement