Kamis 02 Feb 2012 20:48 WIB

Penggemar Sepak Bola Mesir Punya Sasaran Baru, Singkirkan Penguasa Militer

Ribuan pendukung Al Masry tiba-tiba merangsek masuk ke dalam lapangan untuk merayakan kemenangan. Ironis, mereka merayakan suka cita dengan menyerang polisi, pemain, dan pendukung Al Ahly. TERKAIT : Arkeolog Temukan Makam Biduan Mesir Berusia 3.000 Tahun U
Foto: AP
Ribuan pendukung Al Masry tiba-tiba merangsek masuk ke dalam lapangan untuk merayakan kemenangan. Ironis, mereka merayakan suka cita dengan menyerang polisi, pemain, dan pendukung Al Ahly. TERKAIT : Arkeolog Temukan Makam Biduan Mesir Berusia 3.000 Tahun U

REPUBLIKA.CO.ID, KAIRO - Kerusuhan sepak bola menewaskan 74 orang dan melukai seribuan dalam bentrok antarkelompok pendukung klub papan atas Liga Mesir, Al Masry dan Al Ahli, di Port Said pada Kamis (2/2) berbuntut panjang. Beberapa penggemar sepak bola, yang juga berada di garis depan dalam unjuk rasa menggulingkan Husni Mubarak beberapa waktu lalu, kini memunyai sasaran baru, yakni Marsekal Mohamed Hussein Tantawi, pengganti Husni Mubarak.

"Kami menginginkan kepalamu. Tantawi, kamu penjahat. Kamu mengukir namamu dalam sejarah, tapi kamu angkuh dan percaya Mesir dan rakyatnya dapat menjauh dan lupa pada revolusi mereka," kata kelompok penggemar sepak bola Ultras Tahrir Square (UTS) di halaman Facebook-nya.

Kemarahan kelompok itu dipicu serbuan penggemar ke lapangan pada Rabu setelah pertandingan regu sepak bola Port Said, Al Masry, dengan lawannya, klub terkenal asal Kairo, Al Ahli. Kerusuhan itu mengakibatkan 74 orang tewas dan sedikit-dikitnya 1.000 orang luka.

Bagi "ultras" dan banyak politisi dan masyarakat awam Mesir, kemarahan itu bukan karena bentrokan antarpedukung, melainka petugas keamanan yang hanya sedikit berperan dalam menghentikan kerusuhan itu. Insiden itu menambahkan peningkatan keputus-asaan terhadap kegagalan tentara memulihkan hukum dan ketertiban setelah hampir satu tahun mengambil alih kekuasaan.

"Pada hari ini, Marsekal itu dan sisa penguasa mengirimkan pesan jelas. Kami mendapatkan kebebasan atau mereka menghukum dan membunuh kami untuk ikut dalam revolusi melawan tirani," kata pernyataan kelompok itu, yang cepat beredar di dunia maya. Penduduk Port Said, beberapa politisi dan "ultras" merasa menjadi sasaran.

"Ultras sangat terkenal dan dihormati di antara pelaku revolusi," kata warga Porta Said, yang juga pedagang, Ahmed Badr (45 tahun). "Ultras menjadi sasaran. Itu perangkap bagi mereka, pembantaian. Dewan militer dan pasukan keamanan menjadi satu-satunya pihak bertanggungjawab atas acara seperti itu," katanya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement