Rabu 15 Feb 2012 14:16 WIB

Wow, Megawati Capres Terpopuler

Rep: Ahmad Reza Safitri/ Red: Heri Ruslan
Megawati Soekarnoputri
Foto: Antara
Megawati Soekarnoputri

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA –- Megawati Soekarno Putri menjadi calon presiden terpopuler. Jika pemilihan presiden digelar saat ini, maka Megawati akan menjadi pemenangnya.

Hal itu terungkap dari hasil survei nasional yang dilakuan Centre for Strategic and International Studies (CSIS) Januari 2012.

Menurut Ketua Departemen Politik dan Hubungan Internasional CSIS, Philips J Vermote, hal itu didapat ketika pihaknya mengadakan penelitian terkiat prospek pemilihan presiden (Pilpres) di 23 Provinsi se-Indonesia pada 16-24 Januari kemarin.

“Pada penelitian itu, Megawati menempati urutan mendapat dukungan terbanyak,” kata dia, dalam acara jumpa pers di Kantor CSIS , Jalan Palmerah Barat, Jakarta, Rabu (15/2).

Dalam dukungan itu, ungkap Philips, Megawati mendapati jumlah pemilih sebanyak 10 persen dari 2.117 responden. Sementara yang menempati urutan kedua, yakni Prabowo Subianto dengan jumlah pemilih sebanyak 6,7 persen. Sedangkan untuk urutan ketiga dan keempat, di tempati Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement