REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Hatta Ali telah resmi dilantik sebagai Ketua Mahkamah Agung yang baru untuk periode 2012-2017. Program yang pertama akan dilakukannya yakni penyelesaian perkara. “Kalau program saya sederhana saja, saya melihat apa yang menjadi tuntutan dari masyarakat. Kalau saya melihat pertama ya penyelesaian perkara,” katanya saat ditemui usai pelantikan, Kamis (1/3).
Tak hanya itu, ia juga akan mengonsentrasikan pada kualitas hakim dan juga integritas hakim. Ia beranggapan sorotan masyarakat terhadap keduanya harus dijalankan secara parallel dan simultan.
Ia menjelaskan untuk peningkatan integritas hakim maka seluruh aparat pengadilan jangan lagi bermain-main dengan perkara, jangan memperdagangkan perkara. “Sebab, kalau mereka masih melakukan itu, berarti merekalah yang minta dilakukan penindakan dan jangan sampai menimbulkan penyesalan,” tegasnya.
Yang jelas, ia sangat menginginkan agar terjadi penertiban di tubuh MA dan seluruh jajaran pengadilan. Hanya saja, ia mengingatkan untuk mewujudkan hal tersebut tidak segampang menjaga benda mati. Meskipun begitu, ia sendiri tidak pesimis untuk membentuk MA seperti yang diharapkan publik. Kita optimis dan yakni dari tahun ke depan akan semakin membaik,” katanya.