Sabtu 03 Mar 2012 00:03 WIB

Putin: Rusia Sekuat Tenaga akan Hadang Serangan ke Iran

 Perdana Menteri Rusia, Vladimir Putin
Foto: AP
Perdana Menteri Rusia, Vladimir Putin

REPUBLIKA.CO.ID, MOSKOW -- Perdana Menteri Rusia, Vladimir Putin, mengingatkan konsekuensi tragis dari serangan militer ke Republik Islam Iran. Karena itu, ia melanjutkan, Moskow akan berusaha sekuat tenaga mencegah meletusnya perang dengan Iran.

"Kami akan melakukan seluruh upaya guna mencegah konflik militer baik di Iran atau sekitarnya," kata Putin Jumat (2/3) kepada para pemimpin redaksi sejumlah koran internasional di kediamannya di Novo-Ogaryovo, dekat Moskow. Demikian dilaporkan Ria Novosti.

Putin mengatakan bahwa perang di negara-negara yang bertangga dengan Rusia akan berdampak negatif dan konsekuensi langsung terhadap Rusia. "Saya rasa tidak ada pihak yang tertarik dengan kondisi yang akan lepas kontrol," tambahnya.

Para pejabat Israel dalam beberapa waktu terakhir, mengumbar retorika perang terhadap Iran dan mengancam Teheran dengan serangan militer jika sanksi yang diberlakukan Barat gagal mencegah berlanjutnya program nuklir sipil Iran.

Putin kembali menegaskan hak legal Iran dalam mendayagunakan teknologi nuklir di bawah pengawasan Badan Energi Atom Internasional (IAEA).

Pada 2011, Rusia mengusulkan prakarsa 'step-by-step' yang akan menjawab seluruh pertanyaan dari IAEA terkait program nuklir Teheran.

Berdasarkan prakarsa itu, Iran dapat kembali berunding dengan IAEA dalam rangka menyelesaikan sejumlah kekhawatiran terkait program nuklir Tehran dan sebagai imbalannya, sejumlah sanksi terhadap Republik Islam akan dicabut.

Amerika Serikat, Israel, dan sekutu mereka di Eropa, menuding Iran berusaha mencapai tujuan militer dalam program nuklirnya. Mereka menggunakan tuduhan tersebut untuk menjatuhkan empat putaran sanksi di Dewan Keamanan PBB serta berbagai sanksi unilateral dan ancaman akan menggelar serangan militer ke Iran.

Namun para pejabat Iran menepis tuduhan tersebut dan menyatakan bahwa sebagai penandatangan Traktat Non-Proliferasi Nuklir (NPT) Tehran berhak mendayagunakan teknologi nuklir untuk tujuan damai. IAEA juga dalam berbagai laporannya menyatakan tidak adanya penyimpangan dalam program nuklir Iran.

Selain itu, para pejabat tinggi Republik Islam juga memperingatkan bahwa segala bentuk serangan ke Iran akan dibalas dengan cepat dan destruktif. Diperingatkan pula bahwa serangan ke Iran dapat menyulut api perang yang meluas hingga ke luar kawasan Teluk Persia.

sumber : IRIB
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement