REPUBLIKA.CO.ID, LONDON--Gelandang asal Brazil, Ramires, memperpanjang kontraknya bersama Chelsea, awal pekan ini. Ramires menyepakati perpanjangan kontraknya hingga lima tahun mendatang.
Sejak kedatangannya dari Benfica pada 2010, Ramires sebenarnya mempunyai kontrak hingga 2014. Namun awal pekan ini, pemain berusia 24 tahun itu sepakat untuk memperbaharui masa kontraknya bersama the Blues. Dengan kesepakatan ini, Ramires menjadi milik Chelsea hingga 2017.
"Saya sangat senang dengan kontrak baru ini. Saya juga senang dengan adanya dukungan selama bermain di sini, jadi saya ingin berterima kasih untuk Chelsea," kata Ramires seperti dilansir BBC Sport, awal pekan ini. Gelandang kelahiran Rio de Janeiro itu kini tengah menjalani musim keduanya berkostum the Blues. Sepanjang itu, ia sudah turun dalam 66 laga dan menyumbangkan 10 gol.
Kini, Ramires harus bersiap memberikan kontribusi terbaiknya demi mengangkat prestasi Chelsea, khususnya musim ini. Skuat asal London tengah berada dalam masa krusial setelah pemecatan pelatih Andre Villas-Boas. The Blues juga akan menjalani laga penting dalam waktu sekitar 10 hari ke depan.
Ramires dan kawan-kawan akan menjalani partai ulang melawan Birmingham City di babak kelima Piala FA, tengah pekan ini. Sepekan kemudian, Chelsea akan menghadapi laga penentuan di babak 16 besar Liga Champions menghadapi Napoli. Skuat yang kini ditangani Roberto Di Matteo itu membutuhkan kemenangan minimal dengan selisih dua gol agar bisa lolos.